Intip Perbandingan Nilai Pasar Ciro Alves vs David da Silva, Lebih Mahal Siapa?

Berikut ulasan perbandingan nilai pasar dua striker Persib Bandung, Ciro Alves dan David da Silva.

Rauhanda Riyantama
Rabu, 11 Oktober 2023 | 19:45 WIB
Intip Perbandingan Nilai Pasar Ciro Alves vs David da Silva, Lebih Mahal Siapa?
Pemain Persib Bandung David da Silva dan Ciro Alves rayakan gol ke gawang lawan. [Foto: Liga Indonesia Baru]

SuaraJawaTengah.id - Persib Bandung memiliki dua striker ganas, yakni Ciro Alves dan David da Silva. Lalu menarik dibahas soal perbandingan nilai pasar dua pemain tersebut.

David Da Silva merupakan pemain asal Brasil, berusia 33 tahun, lahir pada 12 November 1989, memiliki tinggi badan 1,85 meter.

Ciro Alves juga berasal dari Brasil, namun usianya lebih tua dari David, yaitu 34 tahun, kelahiran 18 April 1989, tinggi badannya 1,75 meter.

Siapa yang lebih mahal diantara mereka berdua? Berikut ini harga pasaran kedua pemain Persib Bandung itu dikutip Suara Denpasar dari transfermarkt.com.

David Da Silva

Harga pasaran mantan striker Persebaya Surabaya itu kini Rp 3,48 miliar, mengalami penurunan dari harga-harga sebelumnya.

David Da Silva pernah mencapai harga tertingginya pada 27 Desember 2019, yaitu seharga Rp 5,21 miliar.

Ciro Alves

Pernah bersinar di Persikabo, pemain asal Brasil yang satu ini kini memiliki harga pasar senilai Rp 5,65 miliar.

Ciro Alves pernah mencapai harga tertingginya pada 24 Mei 2011 lalu, mencapai Rp 34,76 miliar.

Dapat disimpulkan bahwa Ciro Alves saat ini lebih mahal dari David Da Silva dilihat dari harga pasaran ter-update kedua pemain itu. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini