"Datang jauh-jauh dari Jatim demi mendukung pak Ganjar dan pak Mahfud dalam debat malam ini. Semoga sukses," ucap Rohman (30) asal Surabaya.
Debat Cawapres kali ini akan menampilkan pertarungan ide dan gagasan dari masing-masing Calon Wakil Presiden. Tema yang dibahas adalah ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN/APBD, infrastruktur dan perkotaan.
Debat akan berlangsung selama enam segmen dengan total durasi 120 menit. Masing-masing Cawapres berkesempatan memaparkan visi misi dan saling berinteraksi serta saling sanggah.
Baca Juga:Disebut Main Aman saat Debat, Ini Bantahan Ganjar Pranowo