SuaraJawaTengah.id - Ledakan telah terjadi di gudang penyimpanan bahan peledak Mako Brimob Srondol, Semarang, Sabtu (14/9/2019) pagi. Tim Gegana dari Polri akan melakukan olah tempat kejadian perkara.
Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan bahwa kondisi di lokasi ledakan sedang dilakukan pemadaman dan pendinginan. Sedangkan langkah selanjutnya yang akan dilakukan ialah melakukan olah TKP.
"Olah TKP oleh tim Gegana dari Jakarta yang akan tiba pada pukul 11.00 WIB dipimpin langsung oleh Komandan Korbrimob," kata Dedi saat dihubungi, Sabtu (14/9/2019).
Dedi kemudian menjelaskan bahwa lokasi ledakan itu merupakan tempat penyimpanan barang bukti bom serta bahan-bahan peledak hasil temuan masyarakat seperti mortir, granat hingga bom-bom sisa perang dunia.
Lebih lanjut yang akan dilakukan oleh pihak kepolisian ialah sterilisasi, olah TKP, membuang sisa-sisa bahan yang berbahaya serta mendata kerusakan yang dialami pasca terjadinya ledakan.
Pada Sabtu (14/9/2019) pukul 07.00 WIB telah terjadi ledakan di gudang penyimpanan Markas Brimob Srondol, Semarang. Sempat beredar video yang viral tentang kejadian ini, disebutkan bahwa ledakan terjadi beruntun, sementara asap hitam tebal membubung ke angkasa.
Dari akun Instagram infokejadiansemarang, disebutkan bahwa ledakan dari Markas Brimob Srondol ini membuat warga terkejut dan lari berhamburan, juga ada amunisi yang jatuh mengenai genteng rumah.
Berita Terkait
-
Rumah Warga Rusak Berat Diguncang Ledakan Mako Brimob Semarang
-
Saksi: Ledakan Gudang Amunisi Mako Brimob Semarang Getarkan Tembok Rumah
-
Gudang Amunisi Mako Brimob Semarang Meledak Simpan Bom Sisa Perang Dunia
-
Lokasi Ledakan Gudang Amunisi Mako Brimob Semarang Dekat Pemukiman
-
Ledakan di Gudang Amunisi Mako Brimob Semarang, Satu Anggota Brimob Terluka
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City