SuaraJawaTengah.id - Solo Raya Polling menggelar survei terkait gelaran Pilkada Serentak 2020 yang akan dilaksanakan di Kota Bengawan tersebut. Dalam presentasi hasil yang disampaikan Solo Raya Polling, terkuak jika Pilkada 2020 digelar pada Juni 2020, pasangan Calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka-Achmad Purnomo mendapat dukungan tertinggi.
Dilansir dari Solopos.com-jaringan Suara.com, hasil tersebut diketahui berdasar pada simulasi pasangan cawali-cawawali Solo yang dilakukan Solo Raya Polling pada periode 16 Juni 2020 hingga 20 Juni 2020 yang dirilis pada Selasa (23/6/2020).
Dalam survei tersebut, Solo Raya Polling menguji elektabilitas Gibran ketika dipasangkan dengan Achmad Purnomo, Budi Prasetyo dan Teguh Prakosa. Simulasi pasangan tersebut dilawankan dengan pasangan calon (paslon) dari jalur perseorangan, Bagyo Wahyono-FX Supardjo (Bajo).
Hasilnya, duet Gibran-Purnomo mendapat dukungan paling tinggi dengan 91 persen dukungan. Sedangkan ketika Gibran dipasangkan dengan Budi hanya mendapat 74 persen dukungan dan duet Gibran-Teguh mendapat 77 persen dukungan.
Baca Juga: Elektabilitas Gibran Jelang Pilkada Solo Meningkat
Selain itu, juga diuji elektabilitas pasangan Gibran-Budi Prasetyo saat dilawankan pasangan Achmad Purnomo-Teguh Prakosa dan pasangan Bajo, hasilnya duet Gibran-Budi unggul dengan 53 persen.
Sementara pasangan Bajo mendapat satu persen suara. Selain itu dipaparkan juga, kelompok masyarakat yang belum menentukan pilihan paling rendah ketika Gibran disimulasikan berpasangan dengan Achmad Purnomo.
Dengan simulasi duet Gibran-Purnomo, kelompok masyarakat yang belum menentukan pilihan hanya berjumlah tujuh persen. Namun kelompok masyarakat yang belum menentukan pilihan melonjak tajam ketika Gibran disimulasikan berpasangan selain dengan Purnomo.
Berita Terkait
-
Uniknya Pilkada Indonesia: Calon Tunggal Lawan Kotak Kosong Bikin Perwakilan Swedia Kagum
-
Jelang Pemungutan Suara Pilkada Serentak 2024, Polres Supiori Gelar Razia Cipta Kondisi
-
Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Golput Meski Ber-KTP DKI Jakarta? Ini Penyebabnya
-
Warna Surat Suara Pilkada 2024 Beda-Beda! Cek di Sini Biar Gak Bingung di TPS
-
Cara Cek Lokasi TPS Pilkada 2024 Online, Pemilih Wajib Tahu!
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Momen Pilkada, Harga Emas Antam Langsung Melonjak
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
Terkini
-
Dukung Pilkada, Saloka Theme Park Berikan Promo Khusus untuk Para Pemilih
-
Top Skor El Salvador Resmi Gabung PSIS Semarang, Siap Gacor di Putaran Kedua!
-
Kronologi Penembakan GRO: Dari Tawuran hingga Insiden Fatal di Ngaliyan
-
Kasus Pelajar Tertembak di Semarang, Ketua IPW: Berawal Tawuran Dua Geng Motor
-
Tragedi Simongan: Siswa SMK Tewas Terkena Peluru Nyasar Saat Polisi Lerai Tawuran?