SuaraJawaTengah.id - Bencana banjir masih menggenangi wilayah Kota Semarang. Hal itu diakibatkan curah hujan yang tinggi atau cuaca ekstrem.
Dari pantauan SuaraJawaTengah.id, cuaca ekstrem hujan sedang hingga lebat masih terjadi di wilayah Kota Semarang dan sekitarnya. Meski demikian, wilayah yang terdampak tidak seluas hari sebelumnya.
Sekretatis BPBD Kota Semarang Winarsono mengatakan genangan banjir di beberapa titik di Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah itu sudah surut. Masyarakat juga diminta waspada cuaca ekstrem yang diprediksi masih terus terjadi selama sepekan nanti
Meski demikian, lanjut dia, masih terdapat beberapa daerah yang tergenang banjir, seperti Muktiharjo Lor, Gajahbirowo, Banjardowo, Semarang Indah, Citarum, Hundaran Bubakan, serta kawasan Kaligawe.
"Ketinggian air untuk daerah yang masih tergenang itu antara 30 hingga 50 cm," kata Winarsono dilansir dari ANTARA di Semarang, Minggu (7/2/2021).
Sementara beberapa titik yang sudah tidak lagi tergenang banjir, antara lain di kawasan Kota Lama Semarang.
Sebelumnya, hujan yang mengguyur Kota Semarang sejak Jumat (5/2) hingga Sabtu (6/2) mengakibatkan banjir melanda berbagai wilayah di 10 kecamatan di Ibu Kota Jawa Tengah itu.
BMKG pun terus memberikan peringatan dini akan terjadinya bencana alam.
BMKG Stasiun Klimatologi Kota Semarang, memperpanjang Peringatan Dini Hujan lebat hingga sepekan ke depan untuk wilayah Jawa Tengah.
Baca Juga: Prediksi Cuaca Ekstrem, BMKG: Ayo Tetap Jateng di Rumah Saja
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan
-
7 Fakta Banjir dan Longsor Mengerikan yang Menghantam Kudus, 1 Korban Tewas!