SuaraJawaTengah.id - Pasca lebaran Idul Fitri, kasus Covid-19 terus mengalami peningkatan yang signifikan. Seperti Kabupaten Demak, ketersediaan ruang isolasi untuk pasien Covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sunan Kalijaga sudah penuh.
Dilansir dari Jatengnews.id, Kabupaten Demak menempati urutan pertama se-Jateng dengan Bed Occupancy Rate (BOR) tertinggi seminggu terkahir.
“Sementara penuh semua (ruang isolasi pasien Covid-19 di RSUD Sunan Kalijaga), tinggal ruang bayi yang kosong,” jelas Humas RSUD Sunan Kalijaga, Kusmanto, Minggu (13/6/2021).
Kusmanto menjelaskan, RSUD Sunan Kalijaga memiliki 125 ruangan isolasi Covid-19, terisi sejumlah 114 pasien. Dirinya menambahkan kondisi ruang isolasi pasien di RSUD Sunan Kalijaga yang penuh tersebut sudah sejak tiga mingguan.
“Yang masih kosong ruang bayi. Penuh tiga mingguan (ruangan isolasi pasien Covid-19 di RSUD Demak),” sambung Kusmanto.
Dirinya menambahkan, pihaknya terus melakukan koordinasi dengan rumah sakit sekitar dan Semarang guna menampung pasien Covid-19 di Kabupaten Demak. Dirinya menyebut, pasien sembuh dan baru terus bergantian dan terdapat antrean di Ruang Gawat Darurat (UGD) RSUD Sunan Kalijaga.
“Kita di sini fleksibel, tetap kita terima semua pasien, nanti kita koordinasi dengan pihak rumah sakit sekitar dan rumah sakit Semarang juga. Ini kan mungkin ada yang pulamg Sore ini, terus diganti, berputar terus, di UGD ini kan masih ada antrean,” terangnya.
“Mbludak, gak tahu ini varian terbaru ini, cepet banget,” keluh Kusmanto.
Selain itu, dirinya menyebut, sejumlah tenaga kesehatan dan karyawan RSUD Sunan Kalijaga pun juga terpapar dan diantaranya masih menjalani rawat inap.
Baca Juga: Mengkhawatirkan, Keterisian Ruang ICU Covid-19 di Pontianak Capai 80 Persen
“Yang masih menjalani rawat inap ada 36 orang, nakes dan karyawan. Sebelumnya ada sekitar 100 an dan ada yang sudah sembuh,” ujar Kusmanto yang juga tengah menjalani isolasi mandiri di rumah usai pulang dari rawat inap Rabu lalu.
“Benar-benar kita prioritaskan, kita sesuaikan seperti apa, untuk memanage itu, supaya nanti pelayanan di rumah sakit tidak terjadi masalah,” tegas Kusmanto.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal