SuaraJawaTengah.id - Bupati Banjarnegara, Budhi Sarwono selalu membuat geger di Masyarakat. Ia selalu membuat kontroversi yang berlebihan.
Usai digegerkan dengan kebijakan-kebijakan Covid-19, kini menyebut Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan sebagai menteri penjahit.
Pernyataan Bupati Banjarnegara itu lantas membuat geger. Parahnya lagi, dia menyebut Luhut Pandjaitan sebagai menteri penjahit adalah saat dalam sebuah wawancara.
Namun, belakangan Bupati Banjarnegara itu meminta maaf kepada Luhut. Dalihnya dia tak ada niat menghina menteri asal Batak itu.
Makanya dalam permohonan maaf ke Luhut, Bupati Banjarnegara pun siap dikutuk apapun akibat ucapannya tersebut.
Nah bagaimana sepak terjang Bupati Budhi Sarwono?
Menyadur dari Hops.id, ini beberapa kontroversi Bupati Banjarnegara yang pernah membuat geger publik:
Mau tiru Singapura
Bupati Budhi jadi perhatian beberapa waktu lalu, dengan pernyataanya akan meniru Singapura dalam merespons Covid-19.
Baca Juga: Dear Bobotoh dan Bon Jovi, Begini Aturan Liga 1 2021
Seperti pemerintah Negeri Singa yang menetapkan warganya untuk hidup berdampingan dengan Covid-19, Bupati Budhi ingin seperti itu juga.
Makanya dia berkata kalau diizinkan Presiden, dia akan langsung membikin Banjarnegara seperti Singapura dalam merespons Covid-19.
Covid-19 itu flu biasa
Budhi gerah juga isu Covid-19 yang dimainkan kok jadi berlebihan. Si bupati ini malah menganggap Covid-19 itu nggak ada, dalam pernyataannya pada awal Juli lalu. Budhi mengatakan Covid-19 ya penyakit umum biasa seperti demam, batuk dan flu biasa.
Malahan dia menyinggung kok bisa nama virus Corona sudah disebutkan dalam buku pelajaran kelas 2 SMP pada 2014.
Nah nekatnya lagi, Bupati Budhi nggak mematuhi arahan pemerintah pusat untuk refocusing anggaran APBD untuk penanganan Covid-19. Alih-alih menaati arahan Presiden, Bupati Budhi malah menggunakan APBD untuk perbanyak proyek infrastruktur pembangunan daerah lho Sobat Hopers. Menurutmu bagaimana tuh.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City
-
Jalur Kereta Pantura Lumpuh, KAI Batalkan 23 Perjalanan KA di Semarang Akibat Banjir Pekalongan
-
Waspada! Semarang dan Sebagian Wilayah Jawa Tengah Diprediksi Diguyur Hujan Sedang Hari Ini
-
7 Mobil Bekas Cocok untuk Keluarga Harga Rp120 Jutaan, Nyaman dan Irit Bensin!