SuaraJawaTengah.id - Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen mendorong inovasi pada telur asin yang menjadi makanan khas dari Kabupaten Brebes sebagai upaya meningkatkan nilai tambah produk tersebut.
"Tadi UMKM ada yang bikin kerupuk telur asin, lumpia telur asin, menarik ini, saya senang dengan inovasi. Dan di Jawa Tengah ini banyak sekali yang bisa dikembangkan," kata Wagub saat mengunjungi Agrowisata Kampung Bengkok, Kabupaten Brebes, Rabu (27/10/2021).
Permintaan adanya olahan makanan dengan memanfaatkan telur asin tersebut disampaikan Wagub setelah melihat menu pada salah satu restoran berupa ayam goreng dengan taburan telur asin.
Oleh karena itu, Gus Yasin, sapaan akrab Wagub Jateng mengusulkan agar masyarakat Brebes juga dapat membuat saus telur asin sebagai "topping" makanan di Agrowisata Kampung Bengkok.
"Bagaimana kalau buat menu Nila Saus Telur Asin, atau ayam goreng 'topping' telur asin. Kalau biasanya anda makan dengan 'topping' telur asin di tempat yang bukan aslinya, sekarang di Brebes itu (telur asin) terkenal dan bikin 'topping' makanan," ujarnya.
Menurut Wagub, inovasi dan strategi merupakan salah satu langkah untuk meningkatkan nilai jual produk.
Dirinya mencontohkan dengan harga hasil pertanian berupa bawang merah yang rendah saat panen raya bisa ditingkatkan dengan sedikit inovasi saat pengolahan yakni bawang merah goreng.
"Dengan inovasi, harga bawang merah yang saat panen raya harganya rendah bisa diolah menjadi bahan makanan lainnya seperti bawang merah goreng yang nilai jualnya bertambah," kata Wagub. (ANTARA)
Baca Juga: Duh! Jateng Posisi Ke-6 Raihan Medali PON XX Papua 2021, Wagub Taj Yasin Minta Evaluasi
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli
-
BRI Peduli Bangun Saluran Air di Desa Depok, Wujudkan Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan