SuaraJawaTengah.id - PT Semen Gresik (PTSG) bersinergi dengan Persatuan Wartawan Indonesia Jawa Tengah (PWI Jateng) menyelenggarakan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Tahun 2021 di Hotel Pollos Rembang, Kamis-Jumat, 11-12 November 2021. Dukungan PTSG atas program UKW sebagai bentuk partisipasi korporasi untuk mendorong organisasi kewartawanan (PWI) dalam peningkatan skill dan profesionalisme insan pers sebagai penghasil karya intelektual dan penegak peran kontrol sosial.
Penyelenggaraan UKW 2021 ini berjalan sukses. Seluruh peserta atau 23 orang dinyatakan lulus 100 persen atau kompeten.
UKW yang diikuti jurnalis media cetak, online dan elektronik se-Jawa Tengah dengan penerapan protokol kesehatan ketat ini, dibuka oleh Wakil Bupati Rembang Mochamad Hanies Cholil Barri. Dalam sambutannya, Hanies menyampaikan apresiasi terhadap kolaborasi PWI Jateng dan PTSG yang intens menggulirkan UKW sebagai upaya melahirkan wartawan ideal, berintegritas dan menjunjung Kode Etik Jurnalistik dalam kinerjanya.
Tokoh yang akrab disapa Gus Hanies ini menambahkan, di tengah tantangan era disrupsi dimana sumber informasi melimpah, peran UKW sangat strategis. Pasalnya, kegiatan sertifikasi ini akan membekali wartawan dengan tanggung jawab sosial, sehingga berita atau informasi yang disajikan kepada masyarakat pun lebih terpercaya karena memenuhi kaidah akurasi, konfirmasi, dan klarifikasi.
Baca Juga: Perkuat Operasional Unggul, Semen Gresik Gelar Gemba dan TPM Award Q3 2021
Kepala Departemen Komunikasi dan Hukum PTSG, Gatot Mardiana menegaskan, sinergitas PTSG dengan PWI dalam mengadakan UKW merupakan komitmen perusahaan untuk turut serta mengembangkan kapasitas para wartawan, agar semua insan pers di Jateng memiliki kompetensi. Agenda UKW di Rembang ini adalah kerja sama keempat Semen Gresik dengan PWI Jateng.
‘’Wartawan adalah salah satu pilar demokrasi, karenanya dituntut memiliki kompetensi agar berita yang dibuat akurat, berimbang, dan menumbuhkan semangat optimisme di tengah masyarakat,’’ kata Gatot dalam rilisnya, Jumat, 12 November 2021.
Gatot berharap, kerjasama Semen Gresik dengan PWI Jateng semakin terjalin erat dan berkelanjutan untuk kemaslahatan seluruh stakeholder. PTSG akan selalu mendorong, agar profesionalisme para wartawan di Jateng semakin terjaga.
Ketua PWI Jawa Tengah Amir Machmud NS menambahkan, UKW adalah mahkota profesi organisasi. Kompetensi wartawan tidak hanya diukur dari sisi pengetahuan dan kemampuan teknis mencipta karya jurnalistik saja, namun hal penting lain yaitu punya kompetensi etis serta idealisme yang mencakup kejujuran, integritas, kepedulian sosial, dan ketulusan hati.
Menurut dia, UKW merupakan program senyap yang dilakukan PWI dan tidak banyak diketahui masyarakat. Meskipun demikian, program ini tidak hanya bermanfaat bagi wartawan saja, namun juga mitra kerja. ‘’Kontribusi Semen Gresik akan dirasakan sampai kapan pun oleh kawan-kawan yang nantinya memimpin media,'' tandasnya.
Baca Juga: Semen Gresik Torehkan Prestasi Gemilang di Indonesia BUMN Awards 2021
Hadir dalam kegiatan UKW untuk tingkat Muda, Madya dan Utama tersebut, Sekretaris Dewan Kehormatan PWI Pusat Sasongko Tedjo. Usai mengikuti UKW, peserta berkesempatan mengunjungi area PT Semen Gresik - Pabrik Rembang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Jelang Pencoblosan, PAN Jateng Dorong Pilkada Berlangsung Damai, Ini Alasannya
-
Ngerinya Tanjakan Silayur: Titik Kritis Kecelakaan yang Kini Jadi Prioritas Pemerintah Kota Semarang
-
Semarang Waspada Hujan dan Banjir Rob Akhir Pekan Ini, Ini Penjelasan BMKG
-
Wapres Gibran Dukung UMKM dan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Semarang
-
Dari Tambakmulyo untuk Jateng: Mimpi Sanitasi Layak Menuju SDGs