SuaraJawaTengah.id - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo turut memberikan komentar dan selamat setelah Ketua DPD PDIP Jateng, Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul, menjadi Ketua Komisi III DPR RI.
Seperti diketahui, Bambang Pacul menggantikan Herman Hery yang kini dilengserkan menjadi anggota Komisi VII.
Sebagai informasi, Bambang Pacul adalah politikus PDIP yang kali pertama memopulerkan istilah banteng-celeng.
Ia menyebut kader PDIP yang mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar untuk Pilpres 2024 sebagai kader celeng.
Meski demikian, Ganjar Pranowo tetap memberikan ucapan selamat.
“Selamat untuk Mas Bambang Pacul menjadi Ketua Komisi III, mudah-mudahan bisa memberikan reformasi kepada bidang yang ada di sana,” kata Ganjar dikutip Solopos.com--jaringan Suara.com.
Saat ditanya awak media mengenai kemampuan Bambang Pacul memimpin Komisi III DPR RI, Ganjar menegaskan bahwa yang bersangkutan memiliki pengalaman yang luar biasa di bidang ini.
“Oh punya (kemampuan), pengalamannya hebat kok Mas Pacul,” kata Ganjar memuji.
Ganjar yang juga mantan anggota DPR RI itu berharap Bambang bisa memberikan reformasi di Komisi III DPR RI yang membidangi hukum, hak asasi manusia, dan keamanan.
Baca Juga: Soal Upah Buruh, Ganjar Pranowo Kaji Penetapan UMP Ganda
“Bidang yang ada di sana [Komisi III DPR RI] itu soal penegakan hukum, soal seluruh terminal justice system itu ada di sana. Mudah-mudahan amanah,” ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK