SuaraJawaTengah.id - Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi melalui Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol M Iqbal Alqudusy menyebut kerugian kebakaran pabrik PT Dua Kelinci ditaksir mencapai Rp2 miliar.
Meski demikian, Iqbal memastikan kebakaran yang terjadi di Jalan Pati-Kudus Km. 6 Desa Bumirejo, Kecamatan Margorejo, Kabupaten Pati itu tidak menimbulkan korban jiwa.
“Yang terbakar 20% dari seluruh bangunan. Kerugian diperkirakan mencapai Rp 2 miliar,” ujar Iqbal.
Dia memaparkan, kebakaran di pabrik PT Dua Kelinci di Pati itu terjadi sekitar pukul 11.20 WIB. Hingga kini belum diketahui penyebab kebakaran itu.
Namun, api dilaporkan kali pertama muncul dari tempat pembakaran atau gudang oven kacang garing yang terletak di area itu.
“Informasinya api muncul dari gudang pengovenan, lalu merambat ke bagian gedung yang lain,” imbuh Iqbal.
Kebakaran gedung pabrik PT Dua Kelinci di Pati itu berlangsung selama 3,5 jam. Sekitar 20 mobil pemadam kebakaran dan 10 mobil tangki air diterjunkan untuk memadamkan api yang menghanguskan pabrik Dua Kelinci itu.
Pemadam kebakaran yang diterjunkan bukan hanya berasal dari Pemkab Pati, tapi juga milik Polres Pati, Pemkab Kudus, dan juga sejumlah perusahaan atau instansi swasta yang turut memberikan bantuan.
Baca Juga: Usut Tuntas Kebakaran Kilang Minyak Cilacap, Polda Jateng Periksa 6 Orang Saksi dan 7 CCTV
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan