SuaraJawaTengah.id - PT Semen Gresik (PTSG) bersama delapan tim inovator terbaiknya, menorehkan prestasi cemerlang dengan meraih berbagai penghargaan yaitu dua Platinum dan enam Gold dalam ajang kompetisi inovasi Temu Karya Mutu dan Produktivitas Nasional (TKMPN) XXV yang digelar secara virtual, 15-18 November 2021 lalu.
Plt Kepala Unit Sistem Manajemen PTSG Taufik Susanto menyampaikan, karya inovasi tersebut telah memberikan penciptaan nilai (value creation) yang luar biasa . Dikatakannya, analisis direct benefit dari karya inovasi peraih Platinum, nilai yang dihasilkan untuk perusahaan mencapai lebih dari 1,87 miliar.
‘’Kami mengucapkan rasa syukur dan apresiasi atas prestasi luar biasa yang dicapai tim inovator Semen Gresik di konvensi nasional TKMPN. Prestasi ini menyamai prestasi di ajang serupa tahun 2020 lalu yaitu dua Platinum dan enam Gold,’’ kata Taufik dalam siaran persnya, Jumat (26/11).
Dalam TKMPN yang diikuti ratusan perusahaan dari berbagai bidang industri itu, dua Platinum disabet QCC Sumber Angin 4.0 dan QCC Kurama II, sedangkan enam Gold, masing-masing diborong oleh QCP Jangan Disenggol, QIC Afirmasi, QCI Banyu Umup, QCU Miningrat, QIC Interlock Brick, dan QCI Smart.
Baca Juga: Bantu Sekolah Cegah Covid-19, Semen Gresik Salurkan Perlengkapan Prokes
Menurut dia, keikutsertaan PTSG pada ajang TKMPN tersebut sebagai bentuk komitmen dan dukungan penuh korporasi terhadap inovasi dan continuous improvement di lingkungan kerja. Dia berharap prestasi ini menjadi motivasi bagi semua karyawan Semen Gresik untuk terus melakukan inovasi.
Ajang TKMPN , lanjut Taufik, merupakan wadah strategis untuk saling bertukar ilmu dan pengalaman guna meningkatkan mutu produktivitas perusahaan. Pihaknya akan terus memacu budaya inovasi agar mendorong efektivitas proses, efisiensi biaya, dan kinerja unggul yang berujung pada peningkatan daya saing.
‘’Semangat untuk melakukan improvement pun tak pernah padam di lingkungan kami. Budaya inovasi terus kami terapkan sebagai model kerja. Salah satu upayanya yaitu rutinitas menggelar Semen Gresik Innovation Convention guna mencetak inovator andal,’’ tandasnya.
Sementara itu, Ketua QCC Sumber Angin 4.0 Reza Arif Syaifullah yang meraih penghargaan Platinum mengaku tertantang untuk terus menciptakan ide-ide brilian. Di TKMPN 2021, Sumber Angin mengusung ide inovasi dengan fokus pada menurunkan durasi downtime akibat kerusakan kabel medium voltage pada Area Crusher PT Semen Gresik Pabrik Rembang, dengan tegangan dan durasi yang menghasilkan benefit yang signifikan.
Sedangkan pentolan QCC Kurama II, Aditya Ristyantono mengaku bersyukur inovasinya berjudul ‘’Meningkatkan Performa Gas Analyzer dalam Kiln Inlet - 441AN01,’’ diganjar Platinum di TKMPN 2021. Dikatakannya, penghargaan ini membanggakan, karena pada tahun lalu inovasi Kurama mendapatkan predikat Gold.
Baca Juga: Semen Gresik Berikan Penghargaan Bagi Komunitas Terbaik Se-Jawa Tengah
Berita Terkait
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
Terkini
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri