SuaraJawaTengah.id - PSIS Development kini menjadi sorotan oleh para pecinta sepak bola di tanah air. Sebab, dari sekolah sepak bola tersebut lahirlah bibit-bibit pemain muda berbakat seperti Pratama Arhan dan Alfeandra Dewangga.
PSIS Semarang pun akan serius mencari dan melatih para pemain muda berbakat, yang nantinya bisa bermain di klub kebanggaan mereka.
Komisaris PSIS, Junianto memantau langsung proses latihan PSIS Development di bawah kepemimpinan tim pelatih yang dipimpin Muhammad Ridwan di Stadion Citarum, Kota Semarang pada Kamis (17/2/2022) sore.
Usai mendatangi latihan tersebut, Junianto menuturkan bahwa banyak hal yang ia obrolkan dengan Muhammad Ridwan selaku direktur akademi.
“Tadi ngobrol banyak dengan coach Ridwan, terutama soal fasilitas dan pengembangan PSIS Development ini kedepannya. PSIS Development ini harus diperhatikan secara serius karena ini proses mencetak pemain masa depan PSIS dan Timnas,” tutur Junianto.
“Sesuai komitmen saya setelah mengakuisisi saham PSIS pada 10 Juni tahun lalu, fasilitas dan pengembangan PSIS Development ini akan kami perhatikan. Salah satunya ketika nanti training ground di Salamsari sudah jadi, monggo dipakai karena tempat tersebut diharapkan jadi kawah candradimuka bagi pesepak bola dari Semarang, Kendal dan daerah lain di Jawa Tengah,” lanjutnya.
Junianto berharap kesuksesan Pratama Arhan yang tembus ke Liga Jepang bisa diikuti oleh bibit-bibit muda pesepakbola PSIS Development.
Terakhir, Junianto berpesan kepada siswa-siswa PSIS Development untuk belajar dengan tekun dan mengikuti apa yang diinstruksikan oleh pelatih selama latihan.
“Kami pasti berharap Pratama Arhan dan Alfeandra Dewangga baru muncul dari PSIS Development. Belajar bola yang tekun, dengarkan instruksi pelatih selama di lapangan, dan selalu berdoa supaya cita-cita menjadi pesepak bola profesional terkabul,” pungkas Junianto.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City