SuaraJawaTengah.id - Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo menyatakan siap menerapkan program optimalisasi yang sudah dilaksanakan pada Badan Amil Zakat Nasional Jawa Tengah ke tingkat nasional jika dirinya memenangi Pilpres 2024 bersama Cawapres Mahfud Md.
Baznas Jateng yang awalnya hanya menerima penerimaan zakat sebanyak ratusan juta rupiah per bulan, kini setelah Ganjar Pranowo menjabat Gubernur Jawa Tengah, bertambah hingga Rp6 miliar.
Dirinya berkomitmen membawa program baik itu ke tingkat nasional dengan mengoptimalkan Baznas sebagai salah satu sumber keuangan untuk suksesnya program kesejahteraan masyarakat.
"Dulu, sebelum kami datang, Baznas Jateng hanya mendapat Rp300 juta sebulan, tapi setelah kami kelola dan dibuatkan sistem potongan langsung atau payroll, jumlahnya naik signifikan menjadi Rp6 miliar per bulan. Itulah kenapa Baznas Provinsi Jateng selalu menjadi percontohan nasional," katanya.
Uang yang terkumpul dari para aparatur sipil negara di lingkungan Pemprov Jateng itu, lanjut Ganjar, digunakan untuk kepentingan masyarakat seperti membantu pembangunan tempat ibadah, bayar rumah sakit, beasiswa, membangun rumah tidak layak huni, insentif guru ngaji dan lainnya.
"Dan itu penggunaannya tidak butuh menunggu mekanisme anggaran yang ribet. Langsung bisa dipakai asal persyaratan sesuai. Bahkan, tidak hanya untuk kebutuhan konsumtif, tapi juga untuk kebutuhan produktif seperti pelatihan, modal usaha dan lainnya," ujarnya.
Tak hanya pengelolaan Baznas dengan cara payroll, banyak praktik baik lain di Jateng yang akan dibawa Ganjar ke tingkat nasional seperti pembuatan sekolah asrama gratis khusus untuk warga miskin, pemberian insentif guru keagamaan dan lainnya.
"Itulah yang akan kami replikasi dan metodenya tidak terlalu sulit. Kalau itu dilakukan, maka potensi Baznas bisa sangat tinggi," katanya.
Baca Juga: Heboh Ada Bagi-bagi Voucher Internet Gratis di CFD Solo, Ini Kata Ganjar Pranowo
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City