SuaraJawaTengah.id - Kabar duka datang dari salah satu rombongan Jokowi ketika melakukan kunjungan kerja (kunker) di Banjarnegara.
Salah satu staf Protokoler rombongan Kemenko PMK RI, atas nama Sutriono (42 tahun) dinyatakan meninggal dunia. Sutriono meninggal dunia dengan diagnosa Hipertensi Emergency Stemi Anterior.
Kasubbag Humas Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Hj Anna Lasmanah Banjarnegara Shelvy Aprilia Candra membenarkan informasi tersebut.
"Iya betul,”katanya saat dikonfirmasi oleh Suara.com pada Rabu (3/1/2024).
Presiden Joko Widodo diketahui melakukan kunker ke Desa Pagak, Kecamatan Purwareja Klampok Banjarnegara pada hari ini, Rabu (3/1/2024).
Kronologi berawal ketika Pukul 11.20 WIB tim kesehatan RSUD Hj. Anna Lasmanah Banjarnegara dan Tim kesehatan Denkesyah 04.04.01 mendapat laporan tentang adanya personil yang pingsan saat mengikuti Kunker RI 1 di Desa Pagak.
Kemudian tim kesehatan pun langsung menuju ke tempat kejadian. Namun saat diperiksa, kondisi Sutriono sudah pucat dan tidak ada denyut nadi serta henti nafas.
"Saat diperiksa oleh tim kesehatan, ditemukan pasien atas nama Sutriono, rombongan Kemenko PMK dalam keadaan kulit pucat, nadi tidak teraba dan henti nafas," ungkapnya.
Kemudian pasien dibawa menggunakan ambulance RSUD Hj. Anna Lasmanah Banjarnegara dan dilakukan resusitasi jantung paru serta pasang oksigen di dalam ambulance.
Baca Juga: Memprihatinkan, Warga Banjarnegara Mengais Air di Sungai Meski Bau dan Kotor
“Pasien lalu dibawa ke ruang Mini Icu RSUD Hj. Anna Lasmanah Banjarnegara dan di lakukan tindakan resusitasi jantung paru 2 siklus dengan VF,DC Shock sebanyak dua kali, dipasang infus 2 jalur, pemasangan alat bantu nafas, dan terapi injek adrenalin 1 ampul IV dan 4 ampul drip,” paparnya.
Berita Terkait
-
Mudik Gratis Banjarnegara, Hanya Orang Dengan Syarat Ini yang Bisa Mendaftar
-
Penyambutan Jokowi Saat Kunjungan ke Bank Sampah di Banjarnegara Tuai Pro Kontra
-
Dikawal 191 Polisi Saat Kunjungan ke Banjarnegara, Publik Pertanyakan Anggaran Jokowi: Duit Rakyat?
-
Kenali Penyebab Serangan Jantung, IDI Banjarnegara Berikan Informasi Pengobatan
-
800 Homestay dan Penginapan di Dieng Sambut Jazz Atas Awan 2024
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Menghitung Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Menang, Imbang, atau Kalah Melawan China
Pilihan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
Terkini
-
Terapkan Prinsip ESG untuk Bisnis Berkelanjutan, BRI Raih 2 Penghargaan Internasional
-
Pemudik Lokal Dominasi Arus Mudik di Tol Jateng, H+1 Lebaran Masih Ramai
-
Koneksi Tanpa Batas: Peran Vital Jaringan Telekomunikasi di Momen Lebaran 2025
-
Hindari Bahaya, Polda Jateng Tegaskan Aturan dalam Penerbangan Balon Udara
-
Wapres Gibran Mudik, Langsung Gercep Tampung Aspirasi Warga Solo!