SuaraJawaTengah.id - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bertemu dengan generasi z saat melakukan safari politik di Kota Semarang.
Salah satu isu yang dibahas yakni tantangan di bidang ekonomi, khususnya berkaitan dengan lapangan pekerjaan.
"Banyak yang menunjukkan kepeduliannya untuk masa depan Indonesia yang semakin baik dari berbagai aspek. Betapa pentingnya kita membangun kualitas sumber daya manusia yang unggul," kata AHY saat berdialog dengan influencer di Kota Semarang, Senin (16/1/2024) malam.
Menurut dia, Indonesia harus mampu memanfaatkan bonus demografi yang puncaknya akan terjadi di antara 2030 hingga 2045.
"Sehingga sama sama bisa mengawal Indonesia 2045 yang kita harapkan benar-benar menghadirkan kemajuan sebuah transformasi ekonomi yang sangat signifikan," ucap AHY.
Oleh karena itu, lanjut dia, momentum tersebut harus dipersiapkan dengan baik agar jangan sampai terlewat.
Pada puncak generasi emas Indonesia 2045, menurut dia, Indonesia sudah harus mampu terlepas dari jebakan pendapatan menengah atau fenomena "Middle Income Trap".
Oleh karena itu, lanjut dia, menjadi tugas bersama untuk menyiapkan generasi muda untuk menyongsong bonus demografi tersebut.
Ia juga mendorong generasi milenial untuk menggunakan hak pilih di Pemilu 2024.
"Milenial, pemilih pemula ini jumlahnya mencapai 50 persen dari penduduk yang memiliki hak pilih," katanya.
Ia mengharapkan Partai Demokrat dapat memanfaatkan peluang tersebut dalam menggaet suara pemilih muda sebanyak-banyaknha.
Sementara itu, politikus Partai Demokrat A.S. Sukawijaya atau Yoyok Sukawi mengatakan dialog Ketua Umum Partai Demokrat AHY dengan generasi muda Kota Semarang ini merupakan bagian dari safari politik menjelang Pemilu 14 Februari 2024.
Tidak hanya AHY, Yoyok menyebut Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) juga keliling Jawa Tengah.
"Safari politik tersebut, diharapkan menjadi tambahan motivasi bagi kader dalam menghadapi Pemilu 2024 ini," ujar Yoyok.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK
-
Gebrakan Awal Tahun, Saloka Theme Park Gelar Saloka Mencari Musik Kolaborasi dengan Eross Candra
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga