SuaraJawaTengah.id - Banjir Demak, Jawa Tengah, masih belum membaik hingga saat ini. Sebuah video yang beredar di media sosial menunjukkan tinggi genangan air hampir mencapai ketinggian truk.
Berdasarkan informasi yang diposting oleh akun Instagram @infodemak pada Sabtu (10/2/2024), video tersebut menggambarkan situasi di SPBU Karanganyar Demak pada pukul 08.00 WIB.
Dalam rekaman video tersebut, terlihat beberapa truk pengangkut barang telah terjebak dalam banjir. Tinggi air bahkan hampir mencapai bagian atas truk tersebut.
Hingga saat ini, belum ada tanda-tanda bahwa banjir di Demak akan surut. Jumlah pengungsi di Kabupaten Kudus juga terus bertambah, mencapai 1.292 jiwa.
Fiza Akbar, selaku Camat Jati Kabupaten Kudus, mengungkapkan bahwa Pemerintah Kabupaten Kudus telah menyiapkan tempat pengungsian bagi ribuan pengungsi dari Karanganyar, Demak. Menurut laporan dari Antara pada Sabtu (10/2/2024), jumlah pengungsi, termasuk yang tinggal di rumah-rumah penduduk, mencapai 1.292 jiwa.
Awalnya, tempat pengungsian disediakan di beberapa lokasi, seperti di atas Jembatan Tanggulangin, Terminal Jati Kudus, Balai Desa Jati Wetan, dan Kantor Koramil Jati. Pada Jumat (9/2/2024), jumlah pengungsi mencapai 590 jiwa.
Namun, jumlah pengungsi bertambah pada hari ini karena juga bertambahnya tempat pengungsian, termasuk di DPRD Kudus, Jati Kulon, Loram Kulon, Ngembal Kulon, Jepang Pakis, dan Tanjung Karang, serta di beberapa rumah warga.
Untuk memenuhi kebutuhan makan dan minum para pengungsi, disediakan dapur umum di Terminal Induk Jati Kudus. Anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana) Provinsi Jawa Tengah juga turut membantu di dapur umum tersebut.
Baca Juga: Pantura Lumpuh Akibat Banjir Demak, Ratusan Kendaraan Terjebak
Berita Terkait
-
Update Banjir Demak dan Kudus, 1.292 Warga Masih Mengungsi
-
Terancam Gagal Panen, 1.400-an Hektare Lahan Pertanian di Kabupaten Demak Terendam Banjir
-
Bencana Banjir Melanda Kabupaten Demak dan Kudus, Akses Jalan Terputus
-
Rumahnya Terendam Banjir, 8.170 Warga Demak Terpaksa Mengungsi
-
Pantura Lumpuh Akibat Banjir Demak, Ratusan Kendaraan Terjebak
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Jalur Kereta Pantura Lumpuh, KAI Batalkan 23 Perjalanan KA di Semarang Akibat Banjir Pekalongan
-
Waspada! Semarang dan Sebagian Wilayah Jawa Tengah Diprediksi Diguyur Hujan Sedang Hari Ini
-
7 Mobil Bekas Cocok untuk Keluarga Harga Rp120 Jutaan, Nyaman dan Irit Bensin!
-
Viral Petani Kudus Kuras Air Sawah Saat Banjir, Ini Penjelasannya yang Sempat Disalahpahami
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60