SuaraJawaTengah.id - Kasus pengeroyokan pengusaha rental mobil di wilayah Sukolilo, Kabupaten Pati menjadi perhatian banyak pihak. Bahkan kasus itu berujung pada bos rental asal Jakarta.
Ketua Pengusaha jasa rental (PJR) Pati, Nor Tejo Laksono mengatakan, penganiayaan secara bersama terhadap rombongan bos rental mobil asal Jakarta di Desa Sumbersoko harus diselesaikan secara tuntas.
"Mendorong kasus ini agar selesai setuntas-tuntasnya. Itu merupakan pesan rental nasional dan Jawa Tengah, seluruh Indonesia," kata Ketua PJR Pati, Nor Tejo Laksono, Senin (10/6/2024).
Diketahui, Saat ini Polresta Pati telah menetapkan sebanyak tiga tersangka yang menyebabkan bos rental asal Jakarta meninggal dunia, dan tiga korban lainnya luka kritis.
Adapun ketiga tersangka itu masing-masing berinisial EN (51), BC (37), dan AG (35). Dan sebanyak 19 orang dijadikan saksi dalam peristiwa amuk massa.
Tejo Laksono, mengaku percaya dengan kinerja polisi untuk menguak tersangka lain dalam kejadian yang menjadi sorotan publik itu.
"Kita ngikuti jalur saja, kita percaya bahwa ini diusut tuntas seakar-akarnya. Kita belum begitu tahu, kita prihatin dengan para korban," ungkapnya.
Ditambahkan, pengusaha jasa rental se-Indonesia prihatin dengan aksi main hakim di Pati bagian Selatan.
"Kami turut berbelasungkawa terhadap korban meninggal dunia. Sama-sama seprofesi," jelasnya.
Baca Juga: Polresta Pati Segera Tetapkan Tersangka Pembunuhan Pemilik Rental Mobil di Sukolilo
Diberitakan sebelumnya, BH (52) bos rental mobil asal Jakarta harus meregang nyawa usai dihajar massa setelah diteriaki maling di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Kamis (6/6).
Tiga rekan BH juga bernasib nahas, mereka harus menderita luka parah akibat aksi main hakim warga.
Tak cukup sampai di situ, mobil Daihatsu Sigra yang ditunggangi para korban menuju lokasi saat menelusuri mobil rental yang hilang, turut dibakar massa.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Transformasi Berkelanjutan, BRI Catat Kinerja Gemilang dan Dukung Program Prioritas Nasional 2025
-
Revolusi Anti-Rob: Jateng Gunakan Pompa Tenaga Surya, Hemat Biaya Operasional hingga Jutaan Rupiah
-
Waspada! Malam Tahun Baru di Jateng Selatan Diwarnai Hujan dan Gelombang Tinggi
-
BRI Blora Gelar Khitan Massal, Meriahkan HUT ke-130 dengan Bakti Sosial
-
Mobilio vs Ertiga Bekas di Bawah Rp150 Juta: 7 Pertimbangan Penting Sebelum Membeli