Scroll untuk membaca artikel
Budi Arista Romadhoni
Selasa, 11 Juni 2024 | 06:48 WIB
Kabid Humas Polda Jateng Kombes Stefanus Satake Bayu Setyanto didampingi Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Wakapolresta AKBP Dandy Ario Yustiawan, dan Kasat Reskrim Kompol M. Alfan Armin menunjukkan barang bukti saat konferensi pers di Mapolresta Pati, Senin (10/6/2024). [ANTARA/Akhmad Nazaruddin Lathif]

SuaraJawaTengah.id - Kasus pengeroyokan pengusaha rental mobil di wilayah Sukolilo, Kabupaten Pati menjadi perhatian banyak pihak. Bahkan kasus itu berujung pada bos rental asal Jakarta. 

Ketua Pengusaha jasa rental (PJR) Pati, Nor Tejo Laksono mengatakan, penganiayaan secara bersama terhadap rombongan bos rental mobil asal Jakarta di Desa Sumbersoko harus diselesaikan secara tuntas.

"Mendorong kasus ini agar selesai setuntas-tuntasnya. Itu merupakan pesan rental nasional dan Jawa Tengah, seluruh Indonesia," kata Ketua PJR Pati, Nor Tejo Laksono, Senin (10/6/2024).

Diketahui, Saat ini Polresta Pati telah menetapkan sebanyak tiga tersangka yang menyebabkan bos rental asal Jakarta meninggal dunia, dan tiga korban lainnya luka kritis.

Baca Juga: Polresta Pati Segera Tetapkan Tersangka Pembunuhan Pemilik Rental Mobil di Sukolilo

Adapun ketiga tersangka itu masing-masing berinisial EN (51), BC (37), dan AG (35). Dan sebanyak 19 orang dijadikan saksi dalam peristiwa amuk massa.

Tejo Laksono, mengaku percaya dengan kinerja polisi untuk menguak tersangka lain dalam kejadian yang menjadi sorotan publik itu.

"Kita ngikuti jalur saja, kita percaya bahwa ini diusut tuntas seakar-akarnya. Kita belum begitu tahu, kita prihatin dengan para korban," ungkapnya.

Ditambahkan, pengusaha jasa rental se-Indonesia prihatin dengan aksi main hakim di Pati bagian Selatan.

"Kami turut berbelasungkawa terhadap korban meninggal dunia. Sama-sama seprofesi," jelasnya.

Baca Juga: Curhat Pemilik Rental Pernah Diancam Penyewa Asal Pati: Bawa Saja Mobilnya, Kalau Bisa Selamat!

Diberitakan sebelumnya, BH (52) bos rental mobil asal Jakarta harus meregang nyawa usai dihajar massa setelah diteriaki maling di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Kamis (6/6).

Tiga rekan BH juga bernasib nahas, mereka harus menderita luka parah akibat aksi main hakim warga.

Tak cukup sampai di situ, mobil Daihatsu Sigra yang ditunggangi para korban menuju lokasi saat menelusuri mobil rental yang hilang, turut dibakar massa.

Load More