SuaraJawaTengah.id - Pasangan bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maemoen resmi mendaftar ke KPU Jawa Tengah untuk menghadapi Pilgub Jateng 2024, Rabu (28/8/2024).
Pasangan Luthfi-Yasin datang dengan iring-iringan ratusan pendukung dan simpatisan ke kantor KPU Jawa Tengah yang berlokasi di Jalan Veteran, Kota Semarang.
Tak hanya partai politik (parpol), DPP Tani Merdeka yang dipimpin Ketua Umum Don Muzakir juga turut mendampingi proses pendaftaran itu.
Don Muzakir menilai, sosok Ahmad Luthfi dan Taj Yasin adalah paket lengkap dan tepat untuk memimpin Jawa Tengah.
"Keduanya sudah punya pengalaman yang luar biasa di birokrasi, itu menjadi modal utama memimpin sebuah wilayah apalagi seperti Jawa Tengah," kata Don Muzakir didampingi Ketua OKK Papera Supardjianto, Sekretaris DPD Partai Gerindra Hery Londo dan Wakil Komandan Tempur Tani Merdeka, Wahyu Putranto, Kamis (29/8/2024).
"Kami juga mendukung penuh semua tokoh yang direkomendasi Partai Gerindra di Pilkada ini," tambahnya.
Lebih rinci, Don menilai Ahmad Luthfi berlatar belakang di sektor keamanan dan ketertiban serta berpengalaman bertugas di Jawa Tengah.
Sementara Taj Yasin berlatar birokrasi pemerintahan serta keagamaan yang kuat. Pak Luthfi sukses menjaga Jawa Tengah selalu kondusif.
"Gus Yasin membantu di birokrasi dan mengakar di masyarakat apalagi punya basis keagamaan," ungkap dia.
Baca Juga: Ramai-ramai Dukung Ahmad Luthfi-Kaesang Pangarep, KIM Plus Bakal All Out?
Ditambahkan Don Muzakir, kedua nama tersebut juga sangat paham dengan Jawa Tengah sehingga tidak perlu banyak belajar tapi langsung tancap gas bekerja untuk rakyat.
"Keduanya selama ini sudah tinggal dan berkiprah di Jawa Tengah, sehingga memahami persoalan apa saja yang harus diselesaikan untuk Jawa Tengah," tegasnya.
Karena itulah, Don Muzakir optimistis bahwa pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin akan memenangi kontestasi Pilgub di Jawa Tengah.
"Masyarakat Jawa Tengah bisa menilai secara terbuka keberhasilan keduanya selama berkiprah di Jawa Tengah," paparnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal