SuaraJawaTengah.id - PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah (JBT) bersama Dinas Perdagangan Kota Semarang dan Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswana Migas) melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) di beberapa pangkalan LPG 3 kg di Kota Semarang pada Jumat (13/9/2024).
Sidak ini bertujuan untuk memastikan ketersediaan LPG 3 kg bagi masyarakat serta penjualan sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan.
Executive General Manager PT Pertamina Patra Niaga JBT, Aribawa, menyatakan bahwa pengecekan langsung ke lapangan dilakukan untuk memastikan stok LPG 3 kg tetap tersedia dan mencukupi kebutuhan masyarakat.
"Hari ini, kami bersama Dinas Perdagangan Kota Semarang dan Hiswana Migas memastikan ketersediaan LPG 3 kg di pangkalan. Kami juga memonitor agar penjualan tetap sesuai HET yang berlaku," ungkapnya.
Selama sidak, selain mengecek stok LPG 3 kg, tim juga memeriksa kepatuhan pangkalan terhadap penerapan HET yang telah ditetapkan pemerintah, yakni Rp 18.000 per tabung, serta penggunaan aplikasi pencatatan digital Merchant Apps Pertamina (MAP) yang membantu memantau distribusi LPG secara efisien.
Kepala Bidang Pengembangan Perdagangan dan Stabilisasi Harga Dinas Perdagangan Kota Semarang, Siti Arkunah, turut mengapresiasi langkah Pertamina Patra Niaga JBT.
"Kami rutin melakukan pengecekan lapangan bersama Pertamina Patra Niaga JBT, dan hasilnya menunjukkan penyaluran LPG 3 kg di Kota Semarang berjalan lancar dan stok selalu tersedia," jelasnya.
Salah satu pangkalan yang dikunjungi, R. Suyut Santosa, juga memastikan bahwa stok LPG 3 kg di pangkalannya aman dan mencukupi kebutuhan masyarakat sekitar.
“Kami selalu memastikan stok tersedia untuk konsumen rumah tangga, dan hingga saat ini tidak ada kendala,” ujarnya.
Baca Juga: Pertamina Patra Niaga Regional JBT Raih 3 Penghargaan Pada Indonesia Marketing Festival 2024
Pertamina Patra Niaga JBT melalui sidak ini mempertegas komitmennya untuk memastikan ketersediaan LPG 3 kg tetap stabil di masyarakat. Aribawa menambahkan, "Dengan koordinasi yang terus berjalan antara kami, pemerintah daerah, dan Hiswana Migas, kami yakin distribusi LPG 3 kg akan tetap terkendali dan masyarakat tidak perlu khawatir akan kekurangan stok."
Melalui langkah ini, Pertamina berupaya untuk menjaga kelancaran penyaluran LPG 3 kg sebagai kebutuhan vital bagi masyarakat berpenghasilan rendah serta usaha mikro di Kota Semarang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah