SuaraJawaTengah.id - Suasana akrab dan santai menyelimuti rumah pemenangan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen, di Kota Semarang, Selasa (24/9/2024) pagi.
Luthfi yang baru saja tiba langsung disambut hangat oleh relawan dan simpatisan dari berbagai elemen, termasuk Santri Gayeng, yang telah menunggunya sejak pagi.
Satu per satu, Luthfi menyalami para pendukungnya dengan senyum ramah dan penuh keakraban.
Setelah itu, ia mengajak semua yang hadir untuk ngopi bersama sembari mengobrol ringan.
"Yok, ngopi dulu. Setelah ini kita berangkat ke KPU untuk deklarasi kampanye damai," ujar Luthfi, mengajak para tim pemenangan dan simpatisan di sekelilingnya.
Kopi yang dihidangkan seolah menjadi penghangat suasana menjelang kegiatan penting hari ini.
Luthfi dan Yasin berdiri bersama Ketua Tim Pemenangan, AM Putranto, serta perwakilan partai-partai pendukung, di area parkiran rumah pemenangan.
Mereka tampak kompak mengenakan setelan baju biru, sementara tim pemenangan mengenakan seragam biru muda, dan relawan simpatisan mengenakan kaus bebas.
Di parkiran, dua mobil jip putih yang sudah dihiasi rangkaian bunga dan janur tampak siap mengantarkan Luthfi-Yasin menuju KPU Jateng untuk menghadiri deklarasi kampanye damai.
Baca Juga: Ziarah Penuh Makna, Ahmad Luthfi Kenang Sang Istri Sebelum Maju sebagai Cagub
Momen ngopi ini menambah keakraban di antara mereka, mengisyaratkan persatuan dan kerja keras yang akan terus mereka bawa dalam kampanye ke depan.
Bagi Luthfi, kesederhanaan dan kebersamaan adalah kunci untuk meraih kemenangan.
Sembari menyeruput kopi, Luthfi dan Yasin bersama tim menguatkan niat mereka untuk mengedepankan kampanye yang damai, penuh rasa persaudaraan, dan tetap menjunjung tinggi persatuan.
"Semoga kopi pagi ini membawa semangat positif untuk langkah kita selanjutnya," tutup Luthfi sembari menyeruput kopinya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal
-
Semen Gresik Gaungkan Empowering Futures sebagai Landasan Pertumbuhan dan Keberkelanjutan