SuaraJawaTengah.id - PT Semen Gresik Pabrik Rembang anak usaha PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) menunjukkan komitmen nyata terhadap peningkatan kualitas pendidikan di wilayah operasional melalui program unggulan Beasiswa Prasejahtera Berprestasi (BEST).
Langkah ini sejalan dengan Asta Cita Presiden Republik Indonesia poin ke-4, yakni memperkuat pembangunan sumber daya manusia (SDM) melalui penguatan di bidang pendidikan.
Program BEST menyasar mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi negeri (PTN) ternama di Indonesia yang berasal dari Kabupaten Rembang dan Blora.
Tidak hanya mendapatkan dukungan finansial, para penerima juga berkesempatan mengikuti pelatihan soft skill atau pengembangan diri (bootcamp).
Senior Manager of Communication & CSR PT Semen Gresik, Sulistyono, menyampaikan bahwa program beasiswa ini merupakan salah satu bentuk Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) perusahaan di bidang pendidikan.
“Program ini tidak hanya membantu secara ekonomi, tapi juga mendorong mahasiswa agar terus berprestasi dan berkembang secara personal. Ini merupakan program unggulan kami yang langsung menyentuh kebutuhan masyarakat,” tuturnya.
Ia menambahkan, tercatat sejak tahun 2022 hingga 2025, PT Semen Gresik telah menyalurkan total Rp1,7 miliar kepada 95 mahasiswa terpilih dari Perguruan Tinggi Negeri asal Kabupaten Rembang dan Blora.
Dimana sebanyak 14 mahasiswa yang terpilih berasal dari wilayah ring 1 perusahaan.
Selain mendapatkan bantuan pendidikan senilai Rp 10 juta, para penerima beasiswa BEST juga dibekali dengan pelatihan kepemimpinan, pengembangan soft skills, berpikir kritis, serta kemampuan komunikasi dan kolaborasi.
Baca Juga: Dukung Asta Cita Presiden RI, Semen Gresik Salurkan Beasiswa Prasejahtera kepada 25 Mahasiswa PTN
“Pelatihan ini dirancang untuk mempersiapkan mereka menjadi generasi muda yang adaptif dan siap menghadapi tantangan zaman,” terangnya.
Salah satu penerima beasiswa, Nino Auliya Nahara, mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) asal Kecamatan Kaliori Kabupaten Rembang menyampaikan rasa syukurnya karena terpilih sebagai penerima program beasiswa BEST 2025.
“Alhamdulillah, saya sangat senang memperoleh beasiswa BEST dari Semen Gresik. Kami mendapatkan ilmu dan meningkatkan soft skill, sehingga bisa menjadi bekal untuk masa depan,” ujarnya.
Ungkapan senada disampaikan oleh Bintang Kautsar Herido mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB) dari Desa Ngotet, Kabupaten Rembang.
Ia berharap agar program beasiswa ini terus dikembangkan agar lebih banyak pelajar potensial di Rembang dan Blora bisa merasakan manfaatnya.
“Beasiswa ini sangat membantu dalam meringankan biaya kuliah saya. Ini juga menjadi motivasi besar bagi saya untuk terus belajar dan berprestasi,” tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli