SuaraJawaTengah.id - Kekhawatiran terhadap tercerabutnya generasi muda dari akar budaya lokal menjadi sorotan Wakil Ketua DPRD Jawa Tengah, Sarif Abdillah.
Ia mengajak kaum muda untuk turut serta menjaga seni budaya yang ada di daerah masing-masing.
Sarif menegaskan, generasi muda adalah pewaris kekayaan budaya bangsa.
Namun, menurutnya, saat ini banyak anak muda yang semakin menjauh dari nilai-nilai budaya asli akibat gempuran budaya asing.
“Namun, di tengah gempuran budaya asing, banyak anak muda justru semakin tercerabut dari akar budayanya,” ungkapnya pada Rabu (9/7/2025).
Padahal, kata Sarif, budaya lokal merupakan identitas suatu bangsa yang mencerminkan nilai, adat istiadat, serta warisan leluhur yang harus dijaga dan dilestarikan.
“Dalam era globalisasi yang terus berkembang pesat, budaya lokal menghadapi tantangan besar akibat masuknya budaya asing yang semakin mendominasi,” jelas politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu.
Sebagai contoh, ia menyebut seni tari tradisional seperti Lengger dan Ebeg di Kabupaten Banyumas. Bahkan, seni Ebeg tengah diperjuangkan agar mendapat pengakuan dari Unesco.
“Budaya lokal bukan hanya warisan, juga merupakan identitas budaya Banyumas yang harus dilestarikan, terlebih di tengah derasnya arus budaya modern,” ujarnya.
Baca Juga: Sarif Abdillah: Remaja Harus Berani Berekspresi, Ini Alasannya!
Sarif juga mengapresiasi hadirnya berbagai paguyuban seni di berbagai daerah. Menurutnya, eksistensi komunitas seni tersebut menjadi ujung tombak pelestarian budaya.
“Adanya paguyuban-paguyuban itu bisa memperluas pengakuan terhadap seni lokal di kancah nasional hingga internasional. Melalui berbagai inovasi, para kawula muda bergairah meretas jalan melestarikan budaya lokal,” tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City