SuaraJawaTengah.id - Gelombang demonstrasi hari ini meletup di sejumlah kota besar di Indonesia. Para mahasiwa bergerak untuk sama-sama turun ke jalan guna memprotes RUU KUHP dan RUU KPK.
Seperti yang terjadi di Purwokerto, Jawa Tengah, ribuan mahasiswa dari berbagai kampus menyemut di Alun-alun Purwokerto, Senin (23/9/2019) siang untuk melayang protes.
Mereka berasal dari berbagai kampus di Purwokerto, seperti Institut Agama Islam Negeri (IAIN), Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed), Universitas Wijaya Kusuma (Unwiku), Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) dan sejumlah kampus ternama lainnya.
Kedatangan mahasiswa mayoritas dengan jalan kaki. Beberapa di antaranya ada yang mengendarai mobil pikap dan dimanfaatkan untuk mimbar aksi.
Baca Juga:Demo Tolak RUU KPK di Bandung, Pekikan Mahasiswa: DPR Tolol!
Mereka menyerukan aksi penolakan terhadap pengesahan Rancangan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (RKUHP).
Mahasiswa yang mengatasnamakan Aliansi Mahasiswa Banyumas tersebut juga menolak revisi UU KPK.
Aksi dimulai sekitar pukul 13.00 WIB. Aksi mereka dikawal ratusan petugas petugas dari kepolisian, Satpol PP hingga Dinas Perhubungan setempat.
"Aksi kita menolak RUU KPK sama RKUHP," kata seorang orator aksi, Sulung Aji Pangestu ditemui Suara.com di lokasi.
Selain orasi, perwakilan mahasiswa juga mengagendakan audiensi dengan DPRD setempat. Namun, hingga berita ini diturunkan, mereka belum ditemui.
Baca Juga:LIVE: Aksi Demo Mahasiswa di Gedung DPR
Kontributor : Teguh Lumbiria