SuaraJawaTengah.id - Menjelang pendaftaran Pilkada Solo 2020, putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka semakin jelas memperlihatkan aksinya untuk menarik perhatian masyarakat.
Salah satu aksinya adalah dengan berkunjung ke pasar tradisional. Warganet menyebut aksi Gibran blusukan ke pasar ini meniru Jokowi.
Aksi Gibran untuk mendapatkan simpati masyarakat menjelang dirinya mendaftarkan diri dalam Pilkada Solo terlihat dari unggahan di Instagram pribadinya.
Dalam postingan di akun Instagram @gibran_rakabuming yang diunggah pada Selasa (10/12/2019), Gibran memperlihatkan sejumlah foto saat ia mengunjungi pasar-pasar tradisional di Solo.
Baca Juga:Jokowi Belum Mau Terbitkan Perppu, Ini yang Dikhawatirkan Pimpinan KPK
Pertama, Gibran mengunjungi Pasar Nusukan. Ia sempat membeli baju untuk anaknya, Jan Ethes dan La Lembah Manah.
Gibran juga sempat berbincang dengan takmir masjid dan tukang parkir setelah salat di Masjid Tamirul Wathon Nusukan.
Kunjungan kedua, Gibran datang ke Pasar Gedhe Solo dengan penampilan yang lebih santai dari sebelumnya. Ia terlihat memakai kaus putih polos, celana hitam dan sandal jepit.
Gibran terlihat bersalaman dengan sejumlah orang di pasar, baik pedagang maupun pembeli.
Dalam unggahan itu, Gibran menulis "Ketika sore hari menuju pagi buta lagi beberapa pasar tradisional tampak sepi, rasanya akan menarik kalo jelang sore sampai larut malam pasar-pasar ini bisa dihidupkan sebagai destinasi wisata kuliner dimalam hari. Tentunya harus dikemas dalam suasana yang menarik, bersih dan makanannya yang enak-enak. Saya masih terngiang sebutan: Solo Kota Yang Tidak Pernah Tidur".
Baca Juga:Mirip Koin, Inilah Otak Ban Pirelli Penghubung ke Internet
Namun tidak banyak warganet yang menanggapi pendapat Gibran soal pasar tradisional yang dibuka untuk destinasi kuliner malam. Netizen justru salah fokus dengan sandal jepit yang dipakai Gibran.
Seperti komentar, @arfaniyellow yang menulis, "Sendal jepitnya harganya berapa mas?"
Sementara warganet yang lain menyebut aksi Gibran ini seperti yang dilakuakn Jokowi.
"Like father like son (awas bentar lagi masuk gorong-gorong)," tulis @abughazie
"Kemaren-kemarin main ke pasar tradisional juga gak bro?" tanya @muhamadzakaria_1
Dalam unggahan lain, Gibran juga menyinggung sosok Jokowi. Bahkan dia mencantumkan akun Instgram @Jokowi di fotonya.
"Pasar Tradisional itu sangat dekat dengan Bapak saya, sejak Bapak masih menjabat Walikota Solo, Gubernur DKI Jakarta sampai jadi Presiden RI. Saya ingin tetap menjaga pasar tradisional ada di tengah kehidupan masyarakat yang makin modern dan saya ingin ke depan pasar tradisional ini bisa menjadi destinasi wisata," tulis Gibran.
Untuk diketahui, kepastian Gibran Rakabuming Raka akan maju dalam Pilkada Solo 2020 telah dikonfirmasi. Rencananya Gibran mencalonkan diri dalam Pilkada Solo 2020 melalui Kantor DPD PDIP Jateng, pada Kamis (12/12/2019).
Kepastian tersebut disampaikan Juru Bicara Kancane Gibran Gess (KaGeGe) Imelda Yuniati seperti dilansir Antara di Solo pada Senin (9/12/2019). Ratusan relawan akan mengantar Gibran mendaftar.