Rudy Pastikan Gibran-Teguh Dapat UndanganRekomendasi Calon Walkot Solo

Terkait pengisian posisi nama calon wali kota dan wakil wali kota, Rudy mengaku belum mengetahuinya.

Chandra Iswinarno
Kamis, 16 Juli 2020 | 17:27 WIB
Rudy Pastikan Gibran-Teguh Dapat UndanganRekomendasi Calon Walkot Solo
Gibran Rakabuming Raka menemui F.X. Hadi Rudyatmo di Loji Gandrung, Solo, Minggu (9/2/2020). [Istimewa]

SuaraJawaTengah.id - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Solo FX Hadi Rudyatmo membenarkan nama Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa mendapat undangan pengumuman rekomendasi di Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP di Semarang pada Jumat (17/7/2020).

Rudy, sapaan FX Hadi Rudyatmo, menyatakan bakal berangkat mendampingi keduanya untuk mendengar pengumuman ini. Saat dihubungi melalui telepon, Rudy menyampaikan ada beberapa orang yang diundang ke Semarang.

"Ya besok yang diundang Mas Gibran dan Pak Teguh. Saya dan Pak Putut juga dari pengurus," ucapnya, Kamis (16/7/2020).

Terkait pengisian posisi nama calon wali kota dan wakil wali kota, Rudy mengaku belum mengetahuinya. Pun dia enggan memastikan terlebih dahulu.

Baca Juga:Rekomendasi Calon Wali Kota Solo dari PDIP Bakal Diumumkan Secara Virtual

"Ya belum tahu, tahunya baru besok itu," ucap Rudy.

Meski begitu, Rudy memastikan jika Wakil Wali Kota Solo Achmad Purnomo, yang sebelumnya digadang-gadang menjadi calon wali kota, tidak mendapat undangan ke Semarang.

"Kalau yang dapat undangan itu yang dapat rekomendasi," ucapnya.

Rudy melanjutkan, selain Solo, daerah lainnya yang mendapat undangan untuk mendengarkan rekomendasi yakni Pekalongan, Purworejo, Wonosobo dan Sukoharjo.

"Jadi besok yang diundang calon kepala daerah dari lima daerah itu," ucapnya.

Baca Juga:Pasangan Gibran-Teguh Dapat Rekomendasi PDIP untuk Pilwalkot Solo?

Sementara itu, Gibran Rakabuming Raka ketika dikonfirmasi mengenai undangan rekomendasi turut membenarkan sudah menerimanya.

"Nggih, tadi undangan sudah saya terima," ucap Gibran singkat.

Sebelumnya, DPC PDIP Solo mengajukan pasangan Achmad Purnomo-Teguh Prakosa untuk mendapat rekomendasi sebagai calon wali kota dan wakil wali kota Solo.

Sedangkan, anak pertama Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka mendaftar sebagai calon wali kota ke DPD PDIP Jawa Tengah. Namun kabar beredar menyatakan nama Gibran dan Teguh yang mendapat rekomendasi.

Kontributor : Rara Puspita

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak