Mencari Partai yang Cocok Jadi Koalisi PKB di Pilgub Jateng, Gus Yusuf Singgung Gerindra Pernah Berjuang Bersama

Gus Yusuf menyatakan sudah memulai membangun koalisi di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024

Budi Arista Romadhoni
Sabtu, 18 Mei 2024 | 09:51 WIB
Mencari Partai yang Cocok Jadi Koalisi PKB di Pilgub Jateng, Gus Yusuf Singgung  Gerindra Pernah Berjuang Bersama
Gus Yusuf saat acara konsolidasi pemenangan Pemilihan Gubernur dan Bupati se-Jateng di Semarang, Jumat (17/5/2024). [Istimewa]

SuaraJawaTengah.id - Ketua DPW PKB Jateng, Muhammad Yusuf Chudlori atau Gus Yusuf menyatakan sudah memulai membangun koalisi di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. 

Jika melakukan koalisi, PKB hanya butuh 4 kursi DPRD Jawa Tengah untuk bisa mendaftarkan calonnya di Pilgub Jateng

Gus Yusuf pun mengaku sudah bertemu dengan pimpinan partai-partai di Jateng. Bahkan, pembicaraan untuk melakukan koalisi sudah dilakukan. 

"Kita sudah bangun komunikasi dengan partai-partai, dengan ketua partai, dengan Demokrat kita sudah melakukan pembicaraan, dengan PKS, Tentu juga dengan PDIP dan gerinda sudah melakukan komunikasi," ujar Gus Yusuf saat acara konsolidasi pemenangan Pemilihan Gubernur dan Bupati se-Jateng di Semarang, Jumat (17/5/2024). 

Baca Juga:PKB Perjuangkan Gus Yusuf Maju Calon Gubernur Jateng, Ini Alasannya

Namun demikian, Gus Yusuf masih enggan untuk menyebut partai mana yang akan menjadi koalisi PKB di Pilgub Jateng. 

"Ya ini masih terus kita godok, belum berani menyampaikan, kalau nanti kita menyampaikan pasti akan bareng dengan partai koalisi, agar tidak sepihak itu maksudnya," ucapnya. 

Gus Yusuf pun menyebut koalisi di Pilkada tak sebanding lurus dengan hasil Pilpres. Ia pun menceritakan punya pengalaman mengesankan dengan partai Gerindra pada Pilgub Jateng. 

"Kalau Pilpres bisa jadi seperti itu, tapi kita kemarin juga punya pengalaman pilgub dengan gerinda di 2019 yang luar biasa," ucapnya. 

Politisi asal Magelang itu pun memiliki kriteria khusus jika ada bakal calon yang bakal menemaninya di Pilkada Jateng. 

Baca Juga:Jika Dico dan Raffi Benar-benar Maju di Pilgub Jateng, Bakal Jadi Kekuatan Politik yang Besar?

"Tentu yang bisa menopang 1 elektabilitas kemenangan di pilgub, Yang kedua juga tentu yang bisa menopang kinerja pemerintah. Saya menyadari pendamping yang mungkin lebih punya pemahaman tentang perekonomian," ucapnya. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak