SuaraJawaTengah.id - Temuan empat tengkorak manusia di belakang rumah Misem, warga Dusun Karanggandul, Desa Pasinggangan Kecamatan Banyumas, Kabupaten Banyumas, hingga saat ini masih misteri. Misem dan keluarga dikenal oleh masyarakat cukup tertutup dan minim berbaur dengan masyarakat.
Hal itu pula diakui oleh tetangganya, Arjadi (56). Ia yang rumahnya hanya berada di seberang jalan dari rumah Misem, tidak tahu detail mengenai kehidupan keluarga tersebut.
Pun dengan anak-anak Misem yang dikabarkan ‘hilang’ sejak beberapa tahun lalu. Seperti halnya warga lain, yang diketahui Arjadi mereka itu tengah merantau.
“Warga tahunya pergi, tidak tahu ke mana,” kata Arjadi saat ditemui sejumlah awak media, di rumahnya, Minggu (25/8/2019).
Baca Juga: Bekas Kandang Bebek, Tempat Penemuan Tengkorak di Banyumas Jadi Tontonan
Dia menghitung, mereka sebenarnya sudah tinggal di rumah itu sejak lama, kisaran 20 tahunan. Namun, mereka jarang bersosialisasi dengan lingkungan.
“Ke sini (rumah Arjadi yang hanya di seberang jalan) saja tidak pernah,” kata dia.
Tertutupnya keluarga Misem juga dirasakan warga Desa Pasinggangan lainnya, Tarno. Ia yang merupakan penjual beras, kerap mendapatkan pesanan dari keluarga Misem.
Tarno kerap mengantarkan pesanan beras ke rumah Misem, sesuai dengan jumlah permintaan. Namun, saat mengantarkan beras, dia hanya sampai di bagian depan rumah saja. Karena itu, dia tidak tahu bagaimana kehidupan keluarga Misem berikut aktivitas di dalam rumah.
“Langganan beli beras sudah sejak lama. Tapi dalam dua bulan terakhir ini sudah tidak memesan lagi,” kata Tarno tidak mengetahui alasannya.
Baca Juga: Selain Temukan 4 Tengkorak Manusia, Polisi Juga Temukan HP Jadul
Diketahui, warga Dusun Karanggandul, Desa Pasinggangan, Kecamatan Banyumas, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, digegerkan dengan temuan tengkorak manusia. Tengkorak manusia pertama kali ditemukan Rasman (63) di kebun belakang rumah warga pada Kamis (22/8/2019).
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Daftar Pemain Timnas Belanda U-17 yang Gagal Lolos ke Piala Dunia U-17, Ada Keturunan Indonesia?
- Titiek Puspa Meninggal Dunia
- Gacor di Liga Belanda, Sudah Saatnya PSSI Naturalisasi Pemain Keturunan Bandung Ini
- Eks Muncikari Robby Abbas Benarkan Hubungan Gelap Lisa Mariana dan Ridwan Kamil: Bukan Rekayasa
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
-
Persija Terlempar dari Empat Besar, Carlos Pena Sudah Ikhlas Dipecat?
-
Momen Timnas Indonesia U-17 Gendong ASEAN Jadi Pembicaraan Media Malaysia
-
Terbang ke Solo dan 'Sungkem' Jokowi, Menkes Budi Gunadi: Dia Bos Saya
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
Terkini
-
RKB Bela Sufmi Dasco: Tuduhan Terkait Judi Online Tak Masuk Akal dan Rugikan DPR
-
KUR BRI Dukung Warung Bu Sum Sate Kere Beringharjo Terus Tumbuh dan Lestari
-
Kisah Horor Rumah Sakit di Purwokerto: Banyak Hantu Menyerupai Dokter?
-
Lonjakan Trafik Idulfitri Capai 87,7 Persen di Jateng, Kebumen Tertinggi Penggunaan Jaringan Indosat
-
Misteri Dewi Lanjar dan Kisah Kelam Pantai Slamaran Pekalongan