SuaraJawaTengah.id - Bupati Banyumas Achmad Husein mengumumkan dua warganya positif Virus Corona atau Covid-19. Satu dari dua warga yang positif Virus Corona disebut meninggal di rumah sakit yang berada di kawasan Ciracas, Jakarta Timur.
Pernyataan tersebut disampaikannya melalui media sosial (medsos) Instagram pada Minggu (22/3/2020).
"Positif pertama, sebagaimana laporan terdahulu dan baru kami terima tadi malam hasil tesnya. Yang beralamat di Desa Karangnangka, Kecamatan Kedungbanteng, di mana sakitnya di Jakarta di Rumah Sakit Ciracas dan meninggal di Jakarta, (telah) dimakamkan di Karangnangka Kedungbanteng. Keluarga serta rumah sudah diisolasi dikarantina," katanya melalui akun instagram ir_achmadhusein.
Selain itu, dia juga mengemukakan, satu warga lainnya yang positif Virus Corona saat ini masih dalam masa isolasi di Rumah Sakit Margono Soekarjo Purwokerto.
"Positif dua, masih diisolasi di Rumah Sakit Margono Soekarjo, bekerja di luar Kabupaten Banyumas, alamat di Kelurahan Purwokerto Lor, Kecamatan Purwokerto Timur."
Selain dua korban positif tersebut, dia juga mengumumkan Warga Banyumas yang berstatus orang dalam pemantauan (ODP) saat ini berjumlah 164 orang, sedangkan pasien dalam pengawasan (PDP) berjumlah sembilan orang. Tindak lanjut menyikapi hal tersebut, Husein mengemukakan telah melakukan beberapa hal.
"Tindak lanjut, tadi malam sudah mulai dilakukan investigasi, tracking terus dilakukan, disinfektan lingkungan terus dilakukan dan intensifikasi pencegahan terhadap lingkungan terus dilakukan."
Selain itu, dia meminta kepada Warga Banyumas untuk tetap tenang dan memperkuat daya tahan tubuh dalam menyikapi wabah Virus Corona yang menjangkit di Indonesia dalam beberapa waktu terakhir.
Baca Juga: Bupati Banyumas Umumkan Satu Pasien di RS Margono Soekarjo Positif Corona
Berita Terkait
-
Polisi Banyumas Bubarkan Hajatan karena Takut Virus Corona Menyebar
-
Bupati Banyumas Umumkan Satu Pasien di RS Margono Soekarjo Positif Corona
-
Bupati Banyumas Pakai Ciu untuk Cuci Tangan Agar Steril dari Virus Corona
-
Antisipasi Corona, Pemkab Banyumas Perketat Keluar Masuk Orang
-
202 Warga di Banyumas Berstatus ODP Corona, Pemkab Siapkan Rp 3,8 Miliar
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
Terkini
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan