SuaraJawaTengah.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memberikan bantuan sembako untuk buruh terkena PHK di sejumlah wilayah di Jawa Tengah. Ia mengganti isi paket sembako yang biasanya berupa daging dengan ikan untuk membantu para nelayan.
Hal itu disampaikan oleh Ganjar melalui akun Twitter miliknya. Pembagian paket sembako kepada para buruh tersebut dilakukan bertepatan dengan peringatan hari buruh sedunia yang jatuh pada 1 Mei
"Kita coba berikan bantuan di May Day ini. Biasanya orang dikasihnya daging, nah sekarang dagingnya daging ikan," kata Ganjar seperti dikutip Suara.com, Sabtu (2/5/2020).
Meski paket sembako pada umumnya berisi daging ayam dan sapi, ia akan mencoba untuk mengubah cara berpikir tersebut. Sehingga, para nelayan juga dapat terbantu.
Dengan penggantian daging ayam dan sapi dengan ikan tersebut, Ganjar berharap bisa membantu para nelayan menjual hasil tangkapannya. Selain itu, Ganjar juga ingin mengkampanyekan kepada warganya untuk gemar memakan ikan.
"Harapannya, ikannya nelayan juga dibeli. Jadi cara berpikirnya memang harus diubah tidak semua melulu daging ayam, daging sapi, tapi sekarang kita kasih ikan," ungkapnya.
Ada tiga lokasi yang menjadi sasaran pembagian paket sembako untuk para buruh. Lokasi pertama di Rusunawa Kudu, Genuk, Kota Semarang dengan membagikan 864 paket sembako.
Selanjutnya, di Rusunawa Gedanganak, Ungaran, Kabupaten Semarang Ganjar juga menyalurkan bantuan sebanyak 300 paket sembako untuk warga dan sebanyak 1.000 paket sembako untuk buruh di Kabupaten Boyolali.
Baca Juga: Sabtu 2 Mei, Pasien Rawat Inap di RS Darurat Wisma Atlet Berkurang 23 Orang
Berita Terkait
-
Bagikan Sembako ke Warga, Ganjar: Kalau Data Tak Tepat, Nggak Perlu Ngevlog
-
Ganjar Usul Pemerintah Potong Gaji ASN Hingga 50 persen, Ini Alasannya
-
Jawa Tengah Ditetapkan Jadi Provinsi Terbaik 2020
-
Gubernur Ganjar Usul Pendapatan ASN Golongan III ke Atas Dipotong 50 Persen
-
Mengejutkan! Ganjar Sebut Semarang Bisa Jadi Episentrum Virus Corona
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan