SuaraJawaTengah.id - Pasangan Gibran Rakabuming-Teguh Prakosa mendapatkan nomor urut satu pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Solo 2020 dalam agenda pengambilan nomor urut di Hotel Sunan, Solo, Kamis (24/09/2020).
Dalam acara ini ada beberapa mekanisme yang diterapkan. Ada dua tahap dalam pengundian ini.
Pertama adalah para calon wakil yang mengambil nomor untuk digunakan menentukan calon mana yang mengambil lebih dulu pada pengundian kedua.
Pengundian nomor langsung diambil sendiri oleh Gibran. Namun sebelum itu, Teguh lebih dulu mengambil kendi sebagai penentuan siapa yang lebih dulu mengambil nomor urut.
Baca Juga: Ramai Usulan Penundaan Pilkada 2020, Rudy dan Gibran Ikuti Keputusan KPU
"Alhamdulillah. Nomor satu dan dua sama baiknya," kata Gibran didampingi Teguh.
Putra sulung Presiden Joko Widodo itu menambahkan, setelah ini tim mulai berkampanye sekaligus bersilaturahmi dengan masyarakat.
Namun mengingat sedang di massa pandemi Covid-19, pihaknya tak banyak menggelar agenda secara langsung.
"Kita nanti blusukan secara online. Ini agar tidak berkerumun dan mencegah penyebaran Covid-19," papar pria yang juga pengusaha kuliner tersebut.
Setelah dibuka, pasangan Gibran-Teguh mendapat nomor urut 1 dan Bajo 2. Selanjutnya mereka menandatangani berita acara penetapan nomor urut paslon wali kota dan wawali.
Baca Juga: Pilkada Tak Ditunda, Muhammadiyah: Terserah, yang Penting Tanggung Jawab
"Foto di berita acara ini untuk penetapan undian nomor urut, yang di kertas suara bisa foto yang berbeda," kata Ketua KPU Solo, Nurul Sutarti.
Berita Terkait
-
Jokowi Kenang Momen Disuruh-suruh Titiek Puspa: Menteri Saja Gak Ada yang Berani
-
Presiden Prabowo dan Gibran Ikut Berduka Titiek Puspa Meninggal Dunia: Inspirasi Lintas Generasi!
-
Gibran hingga Studio Ghibli: Guncangan AI di Dunia Kesenian Visual
-
Menaksir Harga Kaos Selvi Ananda saat Libur Lebaran di Singapura, Ternyata Gak Main-Main!
-
Gibran Ikut Tren Lebaran di TikTok, Intip Momen Akrab Bareng Prabowo dan Keluarga
Tag
Terpopuler
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Daftar Pemain Timnas Belanda U-17 yang Gagal Lolos ke Piala Dunia U-17, Ada Keturunan Indonesia?
- Titiek Puspa Meninggal Dunia
- Gacor di Liga Belanda, Sudah Saatnya PSSI Naturalisasi Pemain Keturunan Bandung Ini
- Eks Muncikari Robby Abbas Benarkan Hubungan Gelap Lisa Mariana dan Ridwan Kamil: Bukan Rekayasa
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
-
Persija Terlempar dari Empat Besar, Carlos Pena Sudah Ikhlas Dipecat?
-
Momen Timnas Indonesia U-17 Gendong ASEAN Jadi Pembicaraan Media Malaysia
-
Terbang ke Solo dan 'Sungkem' Jokowi, Menkes Budi Gunadi: Dia Bos Saya
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
Terkini
-
RKB Bela Sufmi Dasco: Tuduhan Terkait Judi Online Tak Masuk Akal dan Rugikan DPR
-
KUR BRI Dukung Warung Bu Sum Sate Kere Beringharjo Terus Tumbuh dan Lestari
-
Kisah Horor Rumah Sakit di Purwokerto: Banyak Hantu Menyerupai Dokter?
-
Lonjakan Trafik Idulfitri Capai 87,7 Persen di Jateng, Kebumen Tertinggi Penggunaan Jaringan Indosat
-
Misteri Dewi Lanjar dan Kisah Kelam Pantai Slamaran Pekalongan