
SuaraJawaTengah.id - Dico M Ganinduto dan Windu Suko Basuki resmi ditetapkan KPU menjadi Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Kendal. Mereka meraih 279.632 suara pada Pilkada yang digelar 9 Desember 2020 lalu.
Yang menjadi perhatian publik pastinya adalah sang bupati terpilih adalah istri dari artis cantik Chacha Frederica.
Dilansir dari Ayosemarang.com media jaringan Suara.com, Chacha mengaku lega dan akan selalu mendampingi sang suami, meski di sela-sela kesibukannya sebagai artis.
"Alhamdulillah Mas Dico dan Pak Basuki sudah resmi ditetapkan hari ini oleh KPU sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kendal. Semoga di tangan beliau berdua, Kabupaten Kendal akan semakin maju dan berkembang. Jujur saya tadi sempat merinding dan terharu saat ibu Ketua KPU membacakan keputusan penetapan," kata Chacha.
Baca Juga: PPKM Diperpanjang, Pemprov Jateng Siapkan Rp1 Triliun untuk Masyarakat
Menurut Chacha ini adalah waktu dirinya bersama suami untuk mengabdikan diri kepada negara khususnya kepada Pemerintahan Kabupaten Kendal.
"Dulu kami hanya punya cita-cita saja ingin mengabdikan diri kepada negara. Dan Ahamdulillah, kini cita-cita kami sudah terwujud, untuk mengabdikan diri kepada Kabupaten Kendal. Jadi mulai sekarang, prioritas utama untuk kepentingan masyarakat Kendal," ungkapnya.
Chaca mengaku akan meninggalkan dunia intertaiment sementara waktu untuk mendampingi sang suami memimpin Kabupaten Kendal. Bahkan dirinya juga sudah mulai tinggal di Kendal.
"Saya pasti akan selalu mendampingi Mas Dico, apalagi saya kan besok jadi Ketua PKK-nya. Jadi saya harus bisa membagi waktu. Selain itu, saya juga akan membicarakan masalah ini dengan produser saya di Jakarta terkait pembagian waktu. Karena bagaimanapun, saya tidak bisa meninggalkan dunia entertain yang sudah membesarkan nama saya," jelasnya.
Chacha pun mengaku tidak menutup kemungkinan akan mengajak teman-teman artis untuk mempromosikan Kendal ke kancah Nasional.
Baca Juga: Yang Lain Tiarap, Ekspor Sarang Burung Walet di Jateng Tembus Rp4,1 Triliun
"Ya kita lakukan secara bertahap, tidak ujug-ujug. Nanti saya akan mengajak teman-teman untuk membesarkan Kabupaten Kendal, ucapnya.
Berita Terkait
-
Cegah Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak, Pemprov Jateng Sinergi dengan Paralegal Muslimat NU
-
Taj Yasin Minta Jaga Kualitas Makanan Program MBG: Bukan Sekadar Bagi-bagi Makan!
-
Gubernur Jateng Bakal Revitalisasi Asrama Haji Donohudan
-
Dongkrak PAD, Pemprov Jateng Gelar Pameran Government Auto Show Ngopeni Nglakoni
-
Pemutihan Pajak Kendaraan Jateng 2025, Kapan Batas Akhirnya?
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Jordi Amat dan Saddil Ramdani Main di Persib? Ini Prediksi Pemain yang Bakal Tergusur
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
Terkini
-
Segera Klaim Link Saldo DANA Kaget Hari Ini! Nongkrong Seru Bareng Teman Jadi Lebih Hemat
-
Mengungkap Fenomena Alam Semesta Lewat Surat Yasin Ayat 40
-
253 Ribu Orang Manfaatkan Program Pembebasan Tunggakan dan Denda Pajak, Nilainya Capai Rp61,9 Miliar
-
Klaim Link Saldo DANA Kaget Ini! Awal Pekan Jadi Lebih Ceria
-
Weton Senin Pon 21 April 2025: Karakter, Jodoh, dan Makna Spiritual Menurut Primbon Jawa