SuaraJawaTengah.id - CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi memberi sinyal bahwa timnya sudah mendapatkan satu pemain timnas U-17 Indonesia yang berlaga di Piala Dunia U-17 2023.
Pria yang juga ketua Asprov PSSI Jateng ini mengindikasikan bahwa akan ada pemain Timnas U17 yang masuk dalam bidikan dan ada kemungkinan diumumkan di bursa transfer paruh musim kali ini.
PSIS sejauh ini telah meresmikan dua rekrutan anyar di putaran kedua Liga 1 yakni Evan Dimas dan Barnabas Sobor.
Di tengah gelaran Piala Dunia U-17 2023 ini, Yoyok juga mengatakan PSIS sudah mendapatkan satu pemain timnas U-17 Indonesia.
Menurut Yoyok Sukawi, ada banyak klub-klub Liga 1 yang sudah melancarkan pergerakannya masing-masing untuk memantau bakat dan potensi para pemain yang tampil di Piala Dunia U-17 2023.
Pemantauan ini tak hanya dilakukan untuk merekrut pemain potensial dari timnas Indonesia U-17 saja.
Pemain-pemain asing dari negara lain juga bakal menjadi bidikan dari para pencari bakat.
“Jangan salah, klub-klub Liga 1 sudah memasang banyak mata-mata di Piala Dunia U-17 2023 ini. Tidak hanya scouting untuk pemain lokal, tetapi juga untuk para pemain asing,” kata Yoyok pada Jumat (17/11/2023).
“Alhamdulillah PSIS Semarang sudah mendapatkan satu pemain dari Timnas Indonesia U-17 yang berlaga di Piala Dunia U-17 2023,” tambahnya.
Baca Juga: Ditekan Suporter Datangkan Pemain Baru, Yoyok Sukawi: Bukan Asal Comot Nama Terkenal
Meski sudah membocorkan ada pemain anyar, Yoyok belum mau memberi tahu siapa pemain yang dimaksud.
Ia tak ingin menganggau konsentrasi sang pemain yang masih bergabung timnas U-17 Indonesia.
“Anaknya biar konsentrasi terlebih dahulu," kata Yoyok.
Berita Terkait
-
3 Tim BRI Liga 1 dengan Penampilan Amburadul: Ada Klub yang Incar Pratama Arhan
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
BRI Liga 1: Juru Gedor Kurang Gacor, PSIS Semarang Punya Tugas yang Berat!
-
BRI Liga 1: PSIS Semarang Gagal Perbaiki Peringkat Akibat Kalah dari Persebaya Surabaya
-
Gegara Izin Tidak Keluar, PSIS Semarang Jamu Persebaya Surabaya di Bali
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
Pilihan
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
Terkini
-
Pilwalkot Semarang 2024: Mungkinkah Tanpa Money Politics?
-
Hujan Ringan Diprakirakan Guyur Semarang, BMKG Imbau Warga Tetap Waspada
-
Fitnah Pilkada Jateng, 4 Akun Medsos Dilaporkan Tim Luthfi-Yasin!
-
Dari Ragu Hingga Optimis, Hendi Ungkap Peran Penting KNPI di Pilgub Jateng
-
Gayeng Lur! Duet Sahli Himawan, Happy Asmara dan Shepin Misa Goyang FisipFest UNDIP Music Festival 2024