SuaraJawaTengah.id - Ki Juru Martani berhasil mengantarkan Ki Ageng Pemanahan dan Ki Penjawi sebagai pemenang dalam sayembara pembunuhan Arya Penangsang yang diadakan oleh Sultan Hadiwijaya, raja Kerajaan Pajang. Hal itu karena taktik cerdik yang disusun oleh Ki Juru Martani.
Ki Ageng Pemanahan kemudian mendirikan Kadipaten di tanah perdikan hadiah dari Sultan Hadiwijaya tersebut. Kadipaten tersebut dipimpin sendiri oleh Ki Ageng Pemanahan. Sementara Ki Juru Martani menjadi patih di kadipaten tersebut.
Pada tahun 1584, Ki Ageng pemanahan kemudian tutup usia. Kadipaten Mataram tersebut kemudian dipimpin oleh anaknya, Danang Sutowijoyo dengan gelar Panembahan Senopati. Sedangkan Ki Juru Martani tetap menjadi patih dan penasihat, pengatur taktik, dan strategi.
Panembahan Senopati kemudian berambisi mengubah Kadipaten Mataram menjadi kerajaan. Langkah tersebut berarti menjadi pemberontakan terhadap Kesultanan Pajang. Ki Juru Martani terus memberikan wejangan dan saran-saran dalam upaya Panembahan Senopati tersebut.
Baca Juga: UMP Provinsi Jawa Tengah 2024 Naik 4,02 Persen, Ini Rincian Nominalnya
Taktik Ki Juru Martani dalam Upaya Pendirian Kerajaan Mataram
Dalam Babad Tanah Jawi dikisahkan bahwa Panembahan Senopati mengatakan dirinya adalah kapal, sementara nahkodanya adalah Ki Juru Martani. Di sinilah peran penting taktik dan kecerdikan Ki Juru Martani yang lebih besar dibanding pada saat pembunuhan Panembahan Senopati.
Ki Juru Martani menyarankan Panembahan Senopati untuk bertapa di pinggir laut selatan. Sementara Ki Juru Martani sendiri bertapa di gunung Merapi untuk mendapat kekuatan ilahi dalam menyukseskan maksud Panembahan Senopati mendirikan kerajaan.
Nyi Roro Kidul Berperan Atas Saran Ki Juru Martani
Saat Panembahan Senopati bertapa, laut selatan bergelombang besar. Nyi Roro Kidul sebagai penguasa laut selatan muncul ke permukaan untuk mengetahui yang sedang terjadi. Ternyata kekacauan laut itu karena ada seorang manusia yang sedang bertapa.
Baca Juga: Asal-Usul Pusaka Tombak Baru Klinting Milik Ki Ageng Mangir Wonoboyo, Pemberontak Mataram Islam
Nyi Roro Kidul kemudian meminta Panembahan Senopati menghentikan pertapaannya agar laut kembali normal. Panembahan Senopati pun menurutinya dan laut kembali tenang. Dari situlah Nyi Roro Kidul mengetahui maksud Panembahan Senopati yang ingin menjadi raja di tanah Jawa.
Ia memberikan dukungan pada anak Ki Ageng Pemanahan tersebut dan membantunya melawan musuh-musuhnya. Munculnya legenda Nyi Roro Kidul itu merupakan bagian dari taktik Ki Juru Martani untuk membangun legitimasi Panembahan Senopati menjadi raja.
Sebab, sebagai adipati, Panembahan Senopati akan sulit mendapatkan pengakuan yang layak sebagai raja meskipun ia memiliki garis keturunan dari raja Brawijaya V, raja terakhir Majapahit. Munculnya legenda Nyi Roro Kidul ini kemudian juga memunculkan wacana di tengah masyarakat pada saat itu yang lebih mengagungkan gunung daripada laut.
Diceritakan bahwa telah terjadi tsunami yang besar di laut selatan ratusan tahun lalu, yang diperkirakan bersamaan dengan berdirinya Kerajaan Mataram. Hal itulah yang kemudian dimanfaatkan oleh Panembahan Senopati untuk mendapatkan legitimasi politik dengan memunculkan mitos Nyi Roro Kidul yang diwariskan secara turun-temurun.
Selang beberapa saat ketika Mataram berdiri, pasukan Pajang menyerang Mataram karena kemarahannya. Namun, serangan tersebut berhenti karena erupsi gunung Merapi yang terjadi pada tahun 1584. Dari situlah kemudian Kerajaan Mataram diproklamasikan oleh Panembahan Senopati pada tahun 1586.
Kontributor : Dinnatul Lailiyah
Berita Terkait
-
Rekam Jejak Hendrar Prihadi Sebelum jadi Cawagub Jawa Tengah
-
Cek Fakta: Ahmad Luthfi Sebut Jumlah Penduduk Muslim di Jawa Tengah Capai 97 Juta Jiwa, Benarkah?
-
Cek Fakta: Andika Perkasa Sebut Wisatawan Mancanegara Menginap Kurang dari 2 Malam di Jawa Tengah, Apa Iya?
-
Video Kampanye Prabowo di Pilkada Jateng, Bawaslu: Bukan Pelanggaran!
-
Bawaslu Ungkap Video Prabowo Kampanyekan Luthfi-Yasin Direkam di Rumah Jokowi
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Menteri Perdagangan dan Dirut Pertamina Patra Niaga Tinjau SPBU Sleman yang Disegel
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng