SuaraJawaTengah.id - Ketua Umum Partai Kedaulatan Rakyat (PKR) Tuntas Subagyo buka suara usai paslon Prabowo-Gibran menang versi quick count Pilpres 2024.
Paslon nomor urut 02 itu menang berdasar hasil quick count alias hitung cepat yang dilakukan sejumlah lembaga survei.
"Kami atas nama Partai Kedaulatan Rakyat (PKR) menyampaikan selamat atas keunggulan pasangan Prabowo-Gibran dalam Pilpres 2024 ini, semoga dapat menjalankan amanat rakyat dengan baik," kata dia, Jumat (16/2/2024).
Menurutnya, apa yang sudah dipilih oleh masyarakat dengan ditunjukkan perolehan suara paling banyak ini merupakan pemimpin pilihan rakyat melalui secara demokratis. Terlepas adanya pro dan kontra, namun semua pihak diharapkan menghormati apa pun hasilnya.
"Kami berharap pasangan Prabowo-Gibran ini dapat membawa Indonesia menjadi lebih maju menyongsong Indonesia Emas 2025," tegas Tuntas.
Ketum PKR yang juga pendiri Ormas Tikus Pithi Hanata Baris (TPHB) itu menambahkan, pemimpin Indonesia yang baru ini diharapkan pula dapat mengangkat harkat dan martabat bangsa ini. Dengan demikian, Republik Indonesia menjadi negara yang disegani oleh negara lain.
"Sekali lagi, kami ucapkan selamat, selamat bekerja, songsong Indonesia yang lebih baik," terangnya.
Sebagai informasi, PKR merupakan partai yang dibentuk dari Ormas TPHB yang mengusung calon independen dalam Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Solo pada 2020 yang kala itu bersaing dengan Gibran-Teguh.
Tuntas mengatakan, baginya Pilwakot tersebut merupakan kompetisi bukan peperangan. Meski saat itu mereka all out bersaing untuk memenangkan kursi Walikota dan Wakil Walikota, namun setelah selesai kompetisi, semuanya kembali menjadi teman.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
7 Fakta Banjir dan Longsor Mengerikan yang Menghantam Kudus, 1 Korban Tewas!
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya