SuaraJawaTengah.id - Dalam rangka pemerataan jaringan pendistribusian LPG 3 kg termasuk wilayah Kabuapaten Magelang, PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah tanda tangani Momerandum of Understanding (MoU) dengan Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik (Bulog) Kabupaten Magelang. Penandatangan ini dilakukan di Hotel Trio Magelang pada Kamis (19/09/2024).
Sales Area Manager Retail Yogyakarta PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah (JBT), Weddy Surya Windrawan mengungkapkan, penandatanganan MoU ini dalam rangka sinergi Pertamina Patra Niaga Regional JBT dengan Perum Bulog guna untuk pengembangan dan pemerataan jaringan pendistribusian LPG 3 kg melalui jaringan Rumah Pangan Kita (RPK) yang dimiliki oleh Perum Bulog.
"Diharapkan dengan penandatanganan MoU ini dapat meningkatkan sinergi sehingga pendistribusian LPG 3 kg bagi masyarakat yang membutuhkan dapat tersalurkan dengan lebih merata," tutur Weddy.
Sementara itu, pimpinan Perum Bulog Wilayah Magelang dan Kedu, M. Ihsan Suraadilaga mengatakan pihak Perum Bulog dengan tangan terbuka menyambut kerja sama antara Pertamina Patra Niaga JBT dalam mendistribusikan LPG bersubsidi. RPK sendiri berupa toko kelontong yang dimiliki oleh Perum Bulog dan menjual produk bersubsidi seperti beras, minyak, tepung, dan lain sebagainya.
"Diharapkan dengan kerja sama ini, jaringan RPK kami dapat membantu Pertamina Patra Niaga JBT dalam mendistribusika LPG bersubsidi ke masyarakat," ujarnya.
Melalui MoU ini, sudah terdapat 10 toko kendali RPK Perum Bulog wilayah Kabupaten Magelang yang sudah diangkat sebagai pangkalan LPG bersubsidi. RPK tersebut diantaranya RPK Ulayya Mart di Kecamatan Mertoyudan, RPK Toko Renjana di Kecamatan Mungkid, RPK Toko Fajri; RPK Hari; dan RPK Laksana di Kecamatan Tempuran, RPK Barokah di Kecamatan Salaman, RPK Toko Arga di Kecamatan Mertoyudan, RPK Narya di Kecamatan Ngluwar, RPK Umi Shop di Kecamatan Magelang Selatan, Kota Magelang, serta RPK Warung Adda di Kecamatan Magelang Utara, Kota Magelang.
Secara terpisah, Area Manager Communication, Relations, & Corporate Social Responsibility (CSR) Regional Jawa Bagian Tengah PT Pertamina Patra Niaga, Brasto Galih Nugroho mengungkapkan, kerja sama ini diharapkan dapat membantu masyarakat yang berhak untuk membeli LPG bersubsidi 3 kg melalui Rumah Pangan Kita yang dimiliki oleh Perum Bulog terutama wilayah pelosok.
"Diharapkan dengan adanya kerja sama ini dapat membuat masyarakat semakin mudah untuk mendapatkan LPG 3 kg pada RPK milik Perum Bulog di wilayah Kabupaten Magelang," katanya.
Baca Juga: UMKM di Jateng dan DIY dapat Peluang Emas, Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Halal dan PIRT
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City