SuaraJawaTengah.id - Minggu ini hawa dingin menyelimuti dataran tinggi Dieng Banjarnegara, Jawa Tengah. Pagi ini, fenomena embun es kembali muncul di kawasan Objektif Wisata Candi Arjuna. (10/5/2021).
Salah seorang warga Desa Dieng Kulon, Kecamatan Batur, Banjarnegara Hasta Priyandono mengabadikan momen fenomena embun es pagi ini.
Ia mengatakan bahwa embun es pertama di tahun ini telah muncul. "Rumah saya dekat dengan candi, cukup jalan kaki, selama dua hari ini saya ngecek, dan baru es yang cukup tebal muncul pagi ini, " Katanya saat dikonfirmasi SuaraJawaTengah.id pada Senin (10/5/2021).
Ia menyebut hawa dingin sudah melanda sekitar kawasan Candi Arjuna, seminggu terakhir ini. Namun, sayangnya dia tidak Ia tidak sempat mengukur suhu pagi ini.
Ia mengatakan bahwa kali ini embun es muncul lebih awal jika dibandingkan tahun tahun sebelumnya.
"Biasanya es pertama itu muncul musim kemarau, seperti bukan Juni atau Juli, tapi tahun ini muncul lebih awal ternyata, " Paparnya.
Ia menyebutkan, dua hari terakhir sudah muncul tanda tanda akan terjadi embun es, seperti langit cerah, suhu dingin, dan tidak ada angin.
"Tanda tanda itu sudah muncul dua hari yang lalu, pada malam harinya langit cerah, suhu dingin, tapi paginya tiba tiba ada angin, sehingga es nya gagal muncul, " Paparnya.
Kepala UPT Pengelolaan Obyek Wisata Dieng Banjarnegara Sri Utami membenarkan jika fenomena embun es pertama tahun ini telah muncul. Tidak lupa Ia mengimbau kepada wisatawan untuk mengenakan pakaian hangat dan tebal jika ingin berkunjung ke Dieng.
Baca Juga: Erupsi Kawah Sileri, Warga Dilarang Mendekat Hingga Radius 500 Meter
"Bagi wisatawan yang akan naik ke Dieng jangan lupa membawa jaket tebal. Karena udara sudah tambah dingin," Pungkasnya.
Kontributor: Citra Ningsih
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli
-
BRI Peduli Bangun Saluran Air di Desa Depok, Wujudkan Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan
-
7 Tempat Wisata di Purbalingga yang Pas Dikunjungi Saat Libur Panjang Isra Miraj 2026
-
BRI Slawi Perkuat Kepedulian Sosial dan Solidaritas Komunitas Lokal
-
Relawan Ungkap 7 Kejanggalan hingga Dugaan Mistis Dalam Penemuan Syafiq Ali di Gunung Slamet