SuaraJawaTengah.id - Polres Blora, Jawa Tengah, mengamankan 19 terduga pelaku bentrokan berdarah antara ormas Pemuda Pancasila (PP) dan Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya yang terjadi Selasa kemarin.
Kapolres Blora AKBP Wawan Andi Susanto mengatakan 19 terduga pelaku tersebut saat ini masih dalam pemeriksaan.
"Ini masih pendalaman," katanya saat konferensi pers di Pendopo Kabupaten Blora, Rabu (15/1/2025).
Dia enggan merinci identitas 19 pelaku yang sudah diamankan. Jika proses penyelidikan telah usai, pihaknya berjanji akan segera menyampaikannya ke publik.
Baca Juga: Dramatis! Helikopter TNI AD Mendarat Darurat di Sawah Blora Saat Latihan
Terkait penggunaan senjata tajam saat bentrokan PP Vs GRIB, pihaknya mengaku belum mendapatkan infromasi tersebut.
"Kalau yang bawa sajam, kami belum mendapatkan informasi. Namun, ada yang menggunakan kayu dan batu sebagai alat bentrokan di Blora," ungkapnya.
Sementara itu, akibat bentrokan yang terjadi kendaraan dari kedua ormas tersebut mengalami kerusakan.
"Untuk kendaraan rusak dari masing-masing ormas. Saat ini kami lakukan penyelidikan dan penyidikan, nanti akan kami sampaikan hasil berikutnya," jelasnya.
Bentrokan antara Ormas PP vs GRIB Jaya meletus di Blora, Selasa kemarin. Sebanyak 12 orang dari kedua organisasi tersebut mengalami luka-luka dan satu di antaranya masih menjalani perawatan intensif.
Baca Juga: Miris! 101 Warga Blora Terinfeksi HIV/AIDS, Dinkes: Edukasi Sejak Dini Penting
Bentrok kedua ormas itu, terjadi di Perempatan Karangjati Blora dan di Kecamatan Kunduran Blora. Satu mobil doreng dan sejumlah kendaraan roda dua rusak parah akibat peristiwa tersebut.
Kontributor : Sigit Aulia Firdaus
Berita Terkait
-
Bisa Bikin Merinding! Misteri Penampakan Kepala Menggelinding di Jalan Grojogan Blora
-
5 Kuliner Khas Blora yang Sayang Dilewatkan, Mulai dari Pincuk Daun Jati hingga Nasi Kobong
-
Tragedi Jatuhnya Lift Crane RS PKU Muhammadiyah Blora: 5 Orang Tewas, 13 Luka-luka
-
Dendam Dibilang Miskin, Ipar Bunuh Ayah dan Anak di Blora Pakai Racun Tikus
-
12 Orang Jadi Korban Bentrok Ormas PP Vs GRIB Jaya di Blora
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
-
Orang RI Mulai Cemas, Kudu Mikir 1.000 Kali Untuk Belanja! Sri Mulyani Justru Diam Seribu Bahasa
-
Semua Maskapai China Stop Beli Pesawat Boeing Imbas Perang Dagang dengan AS
-
Dear Pak Prabowo! Orang RI Kini Cemas, Mau Belanja Kudu Mikir 1.000 Kali
Terkini
-
Weton Rabu Pon Menurut Primbon Jawa: Karakter, Pantangan, dan Tips Menghindari Kesialan
-
Rahasia Keberkahan Pernikahan di Bulan Syawal: Ini Doa yang Wajib Kamu Ucapkan!
-
Keistimewaan Surat Yasin Ayat 82: Kekuatan Tak Terlihat di Balik Doa dan Ikhtiar
-
Mengungkap Kerajaan Gaib di Pantai Glagah Wangi Demak
-
Bisa Bikin Merinding! Misteri Penampakan Kepala Menggelinding di Jalan Grojogan Blora