Bisnis Ritel Hadapi Tantangan Ekonomi Global: Aprindo Prioritaskan Transformasi Digital dan Dukungan UMKM

Aprindo menegaskan komitmennya untuk mendorong stabilitas dan pertumbuhan sektor ritel di tengah tantangan ekonomi global.

Budi Arista Romadhoni
Senin, 18 November 2024 | 08:15 WIB
Bisnis Ritel Hadapi Tantangan Ekonomi Global: Aprindo Prioritaskan Transformasi Digital dan Dukungan UMKM
Ilustrasi Bisnis Ritel. [Dok Suara.com]

SuaraJawaTengah.id - Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) periode 2024-2028, Solihin, menegaskan komitmennya untuk mendorong stabilitas dan pertumbuhan sektor ritel di tengah tantangan ekonomi global.

Fokus utamanya adalah transformasi digital, inovasi, dan penguatan daya saing, baik bagi ritel modern maupun tradisional.

“Ini eranya kolaborasi. Kami akan memperkuat solidaritas di antara anggota untuk menciptakan inovasi dan meningkatkan daya saing industri ritel,” ujar Solihin dalam keterangan tertulis pada Senin (18/11/2024).

Solihin menyoroti pentingnya digitalisasi dalam operasional ritel untuk menjawab kebutuhan pasar yang terus berubah. Ia juga menekankan dukungan terhadap produk lokal dan UMKM untuk memperkuat rantai pasok di Indonesia.

Baca Juga:Waspada! Cuaca Ekstrem Hujan Lebat dan Angin Kencang Ancam Jateng

“Ritel modern harus memberikan ruang lebih besar bagi produk UMKM. Ini tidak hanya mendukung pertumbuhan ekonomi daerah, tetapi juga memperkuat keberlanjutan rantai pasok nasional,” katanya.

Aprindo, di bawah kepemimpinan Solihin, berencana memperluas kolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan, termasuk pemerintah, guna memastikan kebijakan yang ramah terhadap sektor ritel. Fokus utamanya adalah mendorong implementasi program sosial-ekonomi seperti pengurangan stunting dan promosi produk lokal melalui jaringan ritel.

“Dialog dan kerja sama dengan pemerintah sangat penting. Sektor ritel memiliki peran strategis dalam mendukung berbagai program sosial dan ekonomi nasional,” tambah Solihin.

Diketahui, Solihin yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Aprindo, terpilih secara aklamasi untuk menggantikan Roy Nicolas Mandey. Pengalamannya sebagai Corporate Affairs Director PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (Alfamart) diharapkan mampu membawa Aprindo menjadi organisasi yang progresif dan berdaya saing tinggi.

Dengan tantangan ekonomi global yang semakin kompleks, Aprindo berkomitmen menjadi ujung tombak transformasi sektor ritel, menjadikan inovasi dan digitalisasi sebagai kunci pertumbuhan yang berkelanjutan. 

Baca Juga:Polisi Tetapkan Tiga Tersangka Kekerasan Seksual Kakak Beradik di Purworejo

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak