Scroll untuk membaca artikel
Budi Arista Romadhoni
Jum'at, 06 November 2020 | 19:59 WIB
Tangkapan layar Gibran menyampaikan visi misi pada debat perdana Pilkada Solo. (YouTube/Metrotvnews)

SuaraJawaTengah.id - Calon Wali Kota Solo nomor urut 1, Gibran Rakabuming Raka meyakini program creative hub dan public space bisa menghindarkan pemuda Solo dari narkoba.

Pernyataan itu ia utarakan saat menjawab pertanyaan dari moderator terkait kasus narkoba di Jawa Tengah yang terbilang cukup besar.

"Angka penyalahgunaan narkoba Kota Solo sebanyak 1,66 persen. Jika saya diberikan amanah saya akan menjadi role model dari lingkungan pemkot," kata Gibran pada Debat publik perdana di Sunan Hotel Solo, Jumat (6/11/2020) malam. 

Gibran juga memastikan, tidak akan ada ASN yang masuk ke lingkungan narkoba.

Baca Juga: Penantang Gibran Tunggak Pembayaran, PDAM Solo: Bisa Diangsur

"Kita akan rutinkan tes urin di sekolah dengan dinas-dinas terkait. Kita juga konsisten memberi edukasi kepada anak sekolah," ujarnya.

Ia juga mengaku akan bekerja sama dengan BNN untuk menyikat habis bandar serta perdagangan gelap.

Selain itu, ia juga berkeyakinan dengan memberi pemuda ruang tempat mencurahkan kreatifitas, maka mereka akan terhindar dari narkoba.

"Dengan program creative hub dan public space yang dikelola anak muda, diharapkan bisa membangun bisnis produktif. Dengan space yang terisi itu saya yakin anak muda di Kota Solo akan terhindar dari narkoba," katanya.

Diketahui Pilkada 2020, Pasangan Calon Wali kota dan Wakil Wali Kota Solo nomor urut 1 Gibran Rakabuming Raka berpasangan Teguh Prakosa diusung oleh PDIP. Selain itu, mereka juga didukung Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, PSI, PPP, PKB, Partai Nasdem, dan Perindo

Baca Juga: Habib Hasan Bersama Pendekar Siap Kawal Gibran Hingga Memimpin Jawa Tengah

Sementara itu lawannya, Pasangan nomor urut 2 Bagyo Wahyono dan FX Suparjo maju dari jalur perseorangan.

(AA)

Load More